Mengenal Bakuchiol, Kandungan Skincare yang Efektif Atasi Penuaan Dini!

Reporter : Diba
Senin, 18 September 2023 20:00
Mengenal Bakuchiol, Kandungan Skincare yang Efektif Atasi Penuaan Dini!
Ini dia bahan alami yang bisa mengurangi penuaan dini seperti retinol bernama Bakuchiol!

Saat ini banyak orang sudah memakai serum anti penuaan dini. Ini dikarenakan agar wajah mereka tetap awet muda dan cantik berseri tanpa kerutan di bagian wajah. Andalan skincare yang sudah kita semua tahu untuk mengatasi adanya penuaan dini adalah retinol.

Tapi kamu tahu ga sih bahwa ada banyak bahan-bahan lain yang bisa mengatasi penunaan dini selain retinol. Salah satunya adalah bakuchiol. Bakuchiol sendiri bukanlah senyawa baru yang digunakan dalam beberapa kandungan produk skincare. Senyawa yang satu ini telah digunakan sejak zaman dulu dibeberapa budaya seperti dari budaya tradisional India dan Cina.

1 dari 3 halaman

Mengenal Bakuchiol

Mengenal Bakuchiol Pengganti Retinol © Diadona

Bakuchiol merupakan senyawa alami yang berasal dari tumbuhan bernama tanaman babchi. Dari tumbuhan babchi itu akan diambil biji dan daunnya untuk mendapatkan senyawa alami yang bernama bakuchiol ini.

Beberapa tahun terakhir mungkin tidak banyak yang tahu bahwa sudah banyak pecinta skincare beralih ke bakuchiol sebagai alternatif retinol. Perbedaan retinol dan bakuchiol sendiri terletak pada efek setelah pemakaiannya. Saat memakai retinol kamu akan merasakan tarikan dan wajah seperti mengering setelah pemakaian karena retinol sendiri merupakan bahan aktif yang kuat. Sedangkan, Bakuchiol tidak akan membuat wajah kering.

2 dari 3 halaman

Manfaat Bakuchiol

Mengenal Bakuchiol Pengganti Retinol © Diadona

Senyawa alami bakuchiol ini juga memiliki banyak manfaat selain mengurangi dan mengatasi penuaan dini loh. Apa saja? Berikut penjelasannya.

1. Mengurangi munculnya kerutan dan garis halus. Bakuchiol merangsang produksi kolagen, yang membantu mengencangkan kulit dan mengurangi munculnya kerutan dan garis halus.

2. Meningkatkan tekstur kulit. Bakuchiol membantu mengeksfoliasi kulit dan menghilangkan sel kulit mati, membuat kulit terasa lebih halus dan bercahaya.

3. Mengurangi hiperpigmentasi. Bakuchiol membantu mencerahkan bintik-bintik hitam dan meratakan warna kulit.

4. Mengobati jerawat. Bakuchiol memiliki sifat anti-inflamasi dan antibakteri yang dapat membantu mengurangi jerawat dan peradangan.

5. Melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari. Bakuchiol membantu memperkuat penghalang kulit dan melindungi kulit dari efek berbahaya sinar matahari.

Beri Komentar