5 Resep Es Semangka India yang Viral di Sosial Media, Bisa Kamu Bikin di Rumah

Reporter : Arif Mashudi
Senin, 19 September 2022 13:00
5 Resep Es Semangka India yang Viral di Sosial Media, Bisa Kamu Bikin di Rumah
Kelihatannya sih sangat segar menggoda ya resep es semangka India ini

Resep es semangka India sempat viral dalam beberapa waktu lalu. Khazananh kuliner India memang selalu mencuri perhatian banyak orang. Ya mungkin kita semua tahu lah ya gimana kondisi kuliner India hehehe.

Tapi resep es semangka India ini mendapat banyak perhatian dari netizen. Sehingga nggak butuh waktu lama es semangka tersebut itu viral. Selain kesegerannya, bahan yang digunakan dalam resep ini juga mudah didapat dan sederhana.

Berikut Diadona telah merangkum resep es semangka India dari beberapa sumber. Jadi, yuk simak bareng-bareng resep di bawah ini.

1 dari 5 halaman

1. Resep Es Semangka India Viral

Resep Es Semangka India © Diadona

Bahan-bahan:

  • 200 g semangka
  • 5 sdm gula pasir
  • 3 sdm sirup cocopandan
  • air secukupnya
  • es batu secukupnya

Cara membuat:

  1. Rebus air secukupnya, sekitar 100 ml saja. Cairkan gula pasir dengan air mendidih, angkat dan biarkan dingin.
  2. Cincang atau potong dadu kecil semangka.
  3. Campurkan dengan sirup cocopandan, gula cair, es batu dan air secukupnya.
  4. Es semangka pun siap untuk dinikmati

2 dari 5 halaman

2. Resep Es Semangka India Istimewa

Resep Es Semangka India © Diadona

Bahan-bahan:

  • 10 gr mutrijell leci/balance sirsak
  • 4 sdm gula pasir
  • 400 ml air
  • 3 tetes pewarna merah cabe
  • 700 gr buah semangka
  • 200 ml air/ jus semangka
  • 100 ml sirup cocopandan
  • secukupnya es batu
  • secukupnya Nata de Coco
  • 150 ml susu evaporasi
  • 10 gr selasih kering rendam air hangat
  • Simple sirup jika suka

Cara membuat:

  1. Masak jeli: campur jeli,air, pewarna merah,gula,aduk rata. Masak hingga mendidih,tambahkan citrun acid.
  2. Tuang dalam loyang biarkan hingga set, potong potong kecil kecil lembut, atau parut menggunakan parutan keju. Sisihkan.
  3. Siapkan wadah, taruh jeli. Potong semangka kecil kecil, kotak kotak tipis, masukan jadi satu.
  4. Tambahkan air/jus semangka. Masukan sirup cocopandan, aduk rata kembali.
  5. Tambahkan selasih dan es batu, aduk rata.
  6. Lalu tuangkan susu evaporasi biar rasanya creamy dan segar.

3 dari 5 halaman

3. Resep Es Semangka India untuk Buka Puasa

Resep Es Semangka India © Diadona

Bahan-bahan:

  • 1/8 Bagian Semangka atau sesuai selera
  • 1 Gelas atau 250 Air Mineral
  • 10 Sendok makan Sirup Cocopandan
  • Es Batu
  • 10 Sendok makan Gula Pasir
  • 1 Gelas atau 250 ml Air

Cara membuat:

  1. Langkah pertama, buat sirup gulanya terlebih dahulu sebagai pemanis es semangka India. Siapkan panci di atas kompor. Tuang 1 gelas atau 250 ml air, 10 sendok makan gula pasir (atau sesuai selera). Air dan gula diaduk menggunakan api kecil hingga tercampur merata.
  2. Ambil buah semangka yang sudah dibelah sekitar bagian semangka. Ukuran semangka bisa disesuaikan.
  3. Pecahkan satu bongkah es batu dan letakkan dalam wadah besar. Kerok atau cacah-cacah buah semangka di atas es batu. Tuang 1 gelas air dan tuang 100 ml sirup gula. Aduk dan campurkan.
  4. Sebagai pemanis tambahan, tuang 10 sdm sirup coco pandan atau sesuai selera. Jika kemanisan, bisa tambahkan air sesuai selera.
  5. Aduk semua bahan dalam wadah hingga tercampur rata.
  6. Ambil gelas dan tuang es semangka ke masing-masing gelas.
  7. Es semangka India siap dinikmati dalam keadaan dingin dan segar.

4 dari 5 halaman

4. Resep Es Semangka India Sederhana

Resep Es Semangka India © Diadona

Bahan-bahan:

  • 200 ml sirup cocopandan
  • 1 l air dingin
  • 500 g daging buah semangka, potong dadu 1 cm
  • 1 sdt selasih, rendam air dingin
  • es batu secukupnya
  • 100 g gula pasir
  • 100 g air

Cara membuat:

  1. Dalam wadah, masukkan sirup cocopandan, sirup gula, dan air dingin. Aduk hingga rata.
  2. Tambahkan potongan daging buah semangka dan selasih, aduk kembali hingga rata.
  3. Masukkan es batu secukupnya. Sajikan segera.
  4. Ganti penggunaan air dingin dengan soda tawar untuk memberikan sensasi lebih segar pada sajian.

5 dari 5 halaman

5. Resep Es Semangka India

Resep Es Semangka India © Diadona

Bahan-bahan:

  • 1 buah semangka
  • 50 ml sirup cocopandan
  • 200 ml air
  • Nata de coco secukupnya
  • Biji selasih secukupnya
  • Es batu secukupnya

Cara membuat:

  1. Potong semangka kecil-kecil atau sesuai selera.
  2. Masukkan es batu ke dalam gelas, tuang sirup cocopandan, tambahkan nata de coco dan biji selasih.
  3. Terakhir, tambahkan air sesuai selera. Sajikan.

Jadi itulah beberapa resep es semangka India yang bisa kamu kreasikan di rumah. Cocok banget ini buat pelepas dahaga. Selamat mencoba ya, Diazens!

 

Beri Komentar