© Instagram @raffinagita1717
Kehidupan Raffi Ahmad tak pernah jauh dari sorotan publik. Raffi bisa dibilang jadi salah satu selebriti terkaya di Indonesia. Ia merintis karir dari bawah dan kini selalu banjir pujian publik.
Tak cuma sukses jadi selebriti, suami Nagita Slavina itu juga sukses jadi pengusaha di bidang entertainment. Meski sudah sibuk berbisnis, Raffi tetap mengambil job jadi presenter.
Baru-baru ini, terbongkar tarif yang diterima Raffi Ahmad untuk sekali nge-MC. Ada yang bisa tebak berapa?
Tarif Raffi Ahmad sebagai MC akhirnya terbongkar. Hal tersebut terungkap saat Raffi sedang berbincang-bincang bersama Rudy Salin. Raffi kemudian menyebut gajinya mencapai Rp 5,5 Miliar.
" Tarif MC sekarang kan Rp5 miliar katanya Pak," ujar Rudy Salim sambil tertawa.
" Rp 5,5 (Miliar) lu jangan kurang-kurangin," ucap Raffi.
Raffi kemudian menegaskan bahwa tarif Rp5,5 miliar itu dibayarkan bila dirinya tampil dalam sebuah acara selama 45 menit.
" Itu 45 menit ya," tambah Raffi.
Tentu saja, tarif tersebut sangatlah fantastis untuk orang bisa. Pernyataan ayah dua anak itu kemudian membuat publik geger dan diunggah ulang di berbagai akun gosip media sosial. Bahkan, para netizen banyak yang tak percaya dengan gaji Raffi Ahmad saat jadi presenter.
" Ah canda kali min dia," tulis netizen.
" Sebulan kali itu," sahut lainnya.
" Aa' Raffi udah nggak kaget lagi, emang segitu harusnya bayaran dia," pungkas netizen.
" Buseeeet, pantes kaya. Rezeki suami memuliakan istri," puji netizen.
Gimana menurut kalian, Diazens?
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif
Bukan Sekadar Main-Main, Ini Panduan Santai Mengenal Fase Motorik Anak dan Cara Melatihnya

Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif

Sah! Brisia Jodie dan Jonathan Alden Mengikat Janji di Katedral

Resmi Jadi Ibu, Vior Melahirkan Putri Pertama dengan Nama Cantik, Wajah Baby V Bikin Penasaran

Akhirnya Sah! Dara Arafah dan Rehan Mubarak Resmi Menikah di Tanah Suci

Amanda Manopo Umumkan Hamil Anak Pertama, Sara Wijayanto Siap Jadi 'Buyang'