© Shutterstock
Di zaman yang canggih ini, berbagai macam kejahatan secara online masih marak terjadi. Banyak hacker yang mencoba untuk mencari uang dengan meretas hingga mencancam seseorang. Tentunya, kejahatan seperti ini masih sulit ditangani, apalagi korban pasti sulit banget untuk mengetahui siapa pelakunya.
Kejadian ini salah satunya menimpa warga India. Melansir dari Oddity Central, ada seorang pria bernama Rajiv Kumar yang diperas oleh hacker.
Ilustrasi Hacker © gamebrott.com
Hacker tersebut berawal meretas email pribadi Rajiv pada 1 Januari. Setelah berhasil diretas, Rajiv menerima ancaman bahwa foto-foto pribadinya yang berbau sensitif akan disebarkan ke publik. Agar hal tersebut tak terjadi, Rajiv harus membayar satu juta rupee, atau setara sekitar Rp 192 juta rupiah. Jika tidak, hacker tersebut mengancam akan membunuh dirinya dan kelu;arganya.
Awalnya, Rajiv cuek aja atas ancaman tersebut yang berasal dari email. Namun, para hacker memulai aksi lanjutannya dengan mengutak-atik nomor teleponnya. Rajiv sadar kehidupan pribadinya telah diganggu dan diperhatikan, hingga akhirnya Rajiv merasa panik dan menelepon polisi.
Singkat cerita, pihak kepolisian pun menyelidiki kasus tersebut. Ternyata, polisi menemukan IP email hacker tersebut sama dengan milik korban. Artinya, si hacker ini berasal dari rumahnya!
Pihak kepolisian pun akhirnya mencurigai anak Rajiv yang berusia 11 tahun. Mereka mengintrogasinya dan anaknya pun mengaku bahwa benar dialah hacker tersebut, yang telah memeras ayahnya sendiri. Ternyata anaknya ini belajar otodidak lewat Youtube lho!
Wah wah, bisa-bisanya anaknya ini memeras ayahnya sendiri. Punya dendam pribadi atau apa nih? Belum diketahui sih motifnya, kasus ini masih diselidiki lebih lanjut.
Bikin Kagum, Mahasiswa ITB ini Lulus Cumlaude Berkat Ciptakan Gitar Rotan Sendiri
Sarah Menzel Rayakan Wisuda di Inggris, Tampil Anggun dengan Kebaya Putih
8 Ide Tebak-Tebakan Seru untuk Menguatkan Bonding Keluarga
Sosok Rama Duwaji, Seniman Gen Z Beragama Islam yang Jadi Calon First Lady New York
Cinta Laura Bikin Gempar Runway JFW 2026 dengan Gaun Emas Menawan Rancangan Ivan Gunawan

Sosok Rama Duwaji, Seniman Gen Z Beragama Islam yang Jadi Calon First Lady New York

Lisa BLACKPINK Curi Perhatian Jadi Penari Emas Jibaro saat Halloween


Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia