Minum Es Setelah Cabut Gigi Bikin Cepat Sembuh, Mitos atau Fakta?

Reporter : Anif Fathul Amin
Senin, 21 Februari 2022 17:03
Minum Es Setelah Cabut Gigi Bikin Cepat Sembuh, Mitos atau Fakta?
Emang beneran bisa bikin cepat sembuh? coba kita cari tahu jawabannya yuk!

Ada beberapa kondisi yang membuat gigi harus dicabut, misalnya gigi yang sudah berlubang dan tidak bisa ditambal, atau gigi yang sudah goyang. Nah, biasanya dokter gigi akan melakukan proses pencabutan gigi, yang membuat adanya lubang di gusi. Selain itu, darah pun akan keluar dari gusi tempat gigi dicabut. Nantinya, darah memang akan berhenti mengalir dengan sendirinya dari gusi tempat gigi dicabut.

Nah, untuk mempercepat penyembuhan gusi yang giginya dicabut, beberapa orang menyarankan untuk minum air es atau mengonsumsi minuman yang dingin. Kira-kira benar nggak sih ini? coba kita cari tahu jawabannya yuk!

1 dari 5 halaman

Minum Air Es Cepat Sembuhkan Luka Cabut Gigi

Ilustrasi Wanita Minum Es © Diadona

Setelah cabut gigi, biasanya gusi masih akan mengeluarkan darah meskipun jumlahnya sedikit, yang berasal dari gusi tempat gigi dicabut. Gusi yang berdarah, mengalami peradangan atau bengkak ternyata adalah hal yang wajar terjadi setelah cabut gigi, kok, teman-teman.

Nah, salah satu cara yang dipercaya bisa mempercepat penyembuhan gusi setelah prosedur cabut gigi adalah minum air es. Anggapan bahwa minum air es bisa mempercepat penyembuhan luka cabut gigi ternyata berkaitan dengan suhu air es, teman-teman.

2 dari 5 halaman

Ilustrasi Cabut Gigi © Diadona

Air es yang bersuhu rendah atau dingin bisa membuat pembuluh darah di gusi tempat gigi dicabut menyempit. Dengan menyempitnya pembuluh darah, maka darah tidak akan mengalir deras dari gusi tempat gigi dicabut, teman-teman.

Jadi minum air es atau air dingin memang bisa membantu mempercepat proses penyembuhan luka karena cabut gigi.

3 dari 5 halaman

Berhati-hati dengan Bekas Luka Cabut Gigi

Ilustrasi Cabut Gigi © Diadona

Meskipun minum air es atau air dingin bisa mempercepat proses penyembuhan luka bekas cabut gigi, kita tetap harus hati-hati, lo. Contohnya adalah saat minum air dingin menggunakan sedotan, kita harus hati-hati agar sedotan tidak mengenai bekas luka cabut gigi.

Sedotan yang menyentuh luka bekas cabut gigi bisa saja membuat luka kembali terbuka dan menyebabkan darah mengalir lagi. Selain itu, gerakan menyedot menggunakan sedotan juga bisa menimbulkan tekanan pada gusi yang membuat proses penyembuhan menjadi lebih lambat.

4 dari 5 halaman

Maka dari itu, sebaiknya teman-teman tidak minum air dingin menggunakan sedotan setelah proses cabut gigi. Jadi, sebenarnya kita boleh, kok, minum air es atau air dingin setelah cabut gigi, karena minuman dingin bisa mempercepat proses penyembuhan.

Namun teman-teman harus minum dengan hati-hati dan tidak perlu cepat-cepat agar luka tidak kembali berdarah, ya!

5 dari 5 halaman

Tips Pecepat Penyembuhan Setelah Cabut Gigi

Ilustrasi Cabut Gigi © Diadona

Setelah gigi Anda dicabut, akan ada lubang pada gusi yang mungkin mengeluarkan darah. Kondisi ini bisa disebabkan perdarahan pada gusi atau peradangan dan bengkak.

Oleh karena itu, ada beberapa hal yang bisa Anda lakukan untuk perawatan setelah cabut gigi, seperti berikut ini.

  • Minum obat pereda nyeri
  • kompres air dingin
  • kumur air garam
  • Pilih makanan dan minuman yang aman
  • Jangan menyentuh area bekas cabut gigi
  • Tidak berkumur-kumur terlalu kencang

Beri Komentar