© Instagram.com/@nafasalvana
Sebuah talenta sering kali datang dari tempat yang tidak semestinya. Bisa di tempat audisi, pinggir jalan, atau bahkan warung pecel lele sekalipun.
Seperti halnya kisah seorang Nafa Salvana. Nafa merupakan model yang kini sudah go international lho.
Padahal, karirnya di mulai di sebuah warung pecel lele.
Kisah Nafa Salvana ini dibagikan oleh akun @ainurohman di Twitter. Tweet @ainurohman pun viral di Twitter.
Ini kisah paling random yg aku baca pekan ini.
Nafa Salvana adl gadis biasa dr Karawang. Basic modeling? NOL!
November 2021 saat makan pecel lele, tak sengaja ketemu agensi. Desember, gabung dgn agensi di Milan-Paris tanpa casting.
Februari 2022, tampil di Milan Fashion Week! pic.twitter.com/QfGN39fklX
Dalam tweet tersebut, dikatakan bahwa Nafa Salvana terbilang baru di dunia modeling. Namun, karirnya tidak bisa dianggap enteng lho.
Pada bulan November 2021, Nafa Salvana bertemu dengan agensi di sebuah warung pecel lele. Lalu, di bulan Februari 2022, Nafa sudah bisa go international dan tampil di Milan Fashion Week 2022.
Banyak yang kagum dengan kisah seorang Nafa Salvana ini. Bahkan, tweet tersebut telah telah mendapatkan like hampir 50 ribu kali.
Diketahui bahwa Nafa Salvana merupakan gadis yang berasal dari Telukjambe, Karawang. Kini Nafa Salvana tergabung dalam agensi bernama Who Knows Model. Pihak agensi Who Knows Model pun bertemu dengan Nafa di warung pecel lele.
Nafa Salvana © instagram.com/@nafasalvana
Sebelumnya, Nafa tidak memiliki skill dalam modeling. Namun, dengan niat, postur tubuh mumpuni, dan kulit eksotisnya, Nafa cocok banget untuk jadi model.
Berbagai brand ternama seperti AC9, Diesel, Sunnei, Capasa Milano, memberikan tawaran kerja sama pada Nafa Salvana. Nafa Salvana pun melakukan debut international di Milan Fashion Week 2022.
Nafa Salvana © instagram.com/@nafasalvana
Siapa nih yang cita-citanya pengen jadi model? Sering-sering makan di warung pecel lele guys.
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif
Bukan Sekadar Main-Main, Ini Panduan Santai Mengenal Fase Motorik Anak dan Cara Melatihnya

Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif

Sah! Brisia Jodie dan Jonathan Alden Mengikat Janji di Katedral

Resmi Jadi Ibu, Vior Melahirkan Putri Pertama dengan Nama Cantik, Wajah Baby V Bikin Penasaran

Akhirnya Sah! Dara Arafah dan Rehan Mubarak Resmi Menikah di Tanah Suci

Amanda Manopo Umumkan Hamil Anak Pertama, Sara Wijayanto Siap Jadi 'Buyang'