© Instagram.com/@cathrinewilson
Nama artis Catherine Wilson beberapa hari ini mencuri perhatian publik. Hal ini lantaran kisah rumah tangganya dengan Idham Mase yang akan segera berakhir.
Catherine Wilson memutuskan untuk menggugat cerai Idham Mase. Padahal, usia pernikahan keduanya baru setahun lho.
Catherine tampak sudah mantap dengan keputusan mengakhiri rumah tangganya tersebut. Bahkan, alasan Catherine Wilson mengajukan gugatan cerai adalah karena tidak mendapat nafkah.
Dikutip dari Liputan6, Catherine Wilson saat ditemui di Bioskop XXI Epicentrum Walk, Kuningan, Jakarta Selatan, mengatakan kalau dirinya sudah mantap untuk berpisah dengan Idham Mase. Menurut Catherine, rumah tangganya sudah tidak tertolong lagi.
" Kenapa cerai, ya karena pernikahan ini nggak bisa dipertahankan lagi," ucap Catherine Wilson.
Catherine Wilson dan Idham Masse © instagram.com/@cathrinewilson
Walaupun belum resmi cerai, Keket (sapaan akrab Catherine Wilson) sudah lama hidup terpisah dengan sang suami. keket kini tinggal di Depok bersama keluarganya, sedangkan Idham Mase di Sidrap, Sulawesi Selatan.
" Sudah setahun ini tinggal sendiri dan berpisah," ungkap Catherine Wilson.
Dalam gugatannya, Catherine Wilson mengaku jika dirinya sudah tidak mendapatkan nafkah lahir dan batin dari Idham Mase.
" Salah satunya karena nggak dapat nafkah, makanya mau cerai," tegas Keket.
" Saya nggak pernah merasa terpuruk dan tidak trauma, sudah nggak bisa dipertahankan ya lebih baik diakhiri," ujar Keket yang mengaku tidak menyesali keputusannya menggugat cerai sang suami.
Pernikahan Catherine Wilson dan Idham Mase memang baru seumur jagung. Dua sejoli tersebut baru menikah pada tanggal 1 Oktober 2022 di Jakarta Selatan. Dapat setahun menikah, Idham Mase sempat mengajukan permohonan talak ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada tanggal 9 Oktober 2023, walaupun endingnya gugatan tersebut dibatalkan.
Dua bulan kemudian, Keket yang mengajukan gugatan cerai. Catherine Wilson mengajukan gugatan cerai di Pengadilan Agama Depok.
Potret Kemesraan Catherine Wilson dan Suami © instagram @cathrinewilson
Kini, proses perceraian keduanya tengah berjalan.

Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia

Profil Fina Phillipe, Sosok Atlet Perempuan yang Mewakili Indonesia di Physical Asia

Katy Perry Resmi Go Public Bareng Justin Trudeau, Rayakan Ulang Tahun di Paris

Kris Dayanti Bawa Pulang Perak dari World Kungfu Championship