Kevin Aprilio memang terkenal memiliki rambut model Harajuku alias gaya rambut gondrong ala anak muda Jepang. Gaya rambut ini pun ia pertahankan selama bertahun-tahun lamanya hingga menjadi ciri khas tersendiri.
Entah karena alasan apa, suami Vicy Melanie tersebut ingin meninggalkan model rambut lamanya. Hal tersebut diketahui baru-baru ini, dalam unggahannya di Instagram.
Demi mendapat hasil yang sempurna dan sesuai keinginan, Kevin Aprilio sampai jauh-jauh ke Turki untuk melakukan transplantasi rambut dan jenggot di sana.

Bikin Pangling, Kevin Aprilio Kini Tampil dengan Kepala Botak dan Brewok © instagram @kevinaprilio
Kevin Aprilio terlihat memplontos rambutnya hingga botak. Meski begitu, tampak beberapa rambut yang mulai tumbuh. Tak hanya itu, terlihat pula pencetus band Vierratale ini dengan brewoknya yang mulai tumbuh.
Bikin Pangling, Kevin Aprilio Kini Tampil dengan Kepala Botak dan Brewok © instagram
Hal ini jelas membuat netizen pangling lantaran terbiasa melihatnya dengan rambut gondrong dan wajah bersih tanpa brewok. Waduh jadi penasaran deh sama tampilan Kevin nanti kalau sudah berjenggot.
Menurut kalian gimana nih, Diazens?

Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia

Profil Fina Phillipe, Sosok Atlet Perempuan yang Mewakili Indonesia di Physical Asia

Katy Perry Resmi Go Public Bareng Justin Trudeau, Rayakan Ulang Tahun di Paris

Kris Dayanti Bawa Pulang Perak dari World Kungfu Championship