© Instagram / Attahalilintar
Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah akan melangsungkan pernikahan mereka pada tanggal 3 April 2021. Tinggal menghitung hari, Aurel akan segera resmi menjadi istri dari putra sulung keluarga Halilintar itu.
Sebagai calon keluarga, Atta tentu telah berkenalan dengan anggota keluarga Aurel. Bahkan Atta menuliskan ucapan selamat ulang tahun untuk Krisdayanti, ibu kandung Aurel, di akun Instagram miliknya.
Atta juga menyampaikan bahwa dirinya senang akan mendapatkan orang tua baru. Namun Atta tak menuliskan nama Raul Lemos sebagai orang tua barunya. Kenapa ya?
Postingan Atta © Instagram / attahalilintar
Melalui akun Instagramnya (@attahalilintar), Atta mengunggah foto bersama dengan Aurel dan Krisdayanti. Dia menuliskan ucapan selamat untuk Krisdayanti yang diketahui berulang tahun kemarin (24 Maret 2021).
" Happy Birthday MIMI KD! ????????
Calon Orang tua ku????????," tulis Atta.
Atta dan Keluarga A6 © 2020 https://www.instagram.com/attahalilintar
Atta selanjutnya mengungkapkan rasa senangnya yang akan memiliki orang tua baru. Dia bahkan menyebutkan nama orangtuanya mulai dari ibu dan ayah kandungnya, hingga nama Krisdayanti.
" Seneng bakal punya 5 Orang tua ????
Ayah idolaku Halilintar, Ibu Geni ku tercinta..
Pipi Anang yang bijak, bunda ashanty yang cerdas dan mimi krisdayanti yang hebat????????????
Semoga Allah selalu memberikan keberkahan, kesehatan dan kedamaian ???? ditunggu kadonya ya mimi ????
maap #latepost ya mi ????," tutup Atta dalam postingannya.
Postingan Atta © Instagram / attahalilintar
Jika diperhatikan, Atta tak menyebutkan nama Raul Lemos di dalam postingannya. Banyak netizen yang bertanya-tanya mengapa Atta nggak menambahkan nama suami Krisdayanti di dalam postingan tersebut.
@its***iw0101: Bukannya 6 bang? Om Raul? Canda om raul
@de***ay21: Kenapa pak raul gak disebut juga bang?
@putr***kel288: Om Raul Lemos ga dsbt
@vime***sal*****h: Kamu yang harus mampu mengubah keadaan ini taa jangan biarkan istrimu kelak terjerumus dalam ketidakberkahan karena tidak ada kasih untuk ibu kandungnya..km adl jembatan yang tepat untuk semua ini ta semgt km bisa
Gimana menurut kamu?

Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia

Profil Fina Phillipe, Sosok Atlet Perempuan yang Mewakili Indonesia di Physical Asia

Katy Perry Resmi Go Public Bareng Justin Trudeau, Rayakan Ulang Tahun di Paris

Kris Dayanti Bawa Pulang Perak dari World Kungfu Championship