© Liputan6.com/ImmanuelAntonius
Tak mudah agar bisa lulus ujian SIM, bahkan terkadang harus tes ulang sampai beberapa kali. Namun, perjuangan pria berikut ini patut diacungi jempol untuk bisa mendapatkan SIM-nya. Dia tak pernah menyerah walau udah gagal ujian SIM sampai ratusan kali.
Dilansir dari laman odditycentral.com, pria yang berasal dari Inggris ini akhirnya lulus ujian SIM setelah gagal sebanyak 157 kali. Pria yang tak diketahui identitasnya ini bahkan sampai memecahkan rekor menjadi orang yang gagal terbanyak dalam ujian tentang pengetahuan lalu lintas.
Dia bahkan sudah menghabiskan dana sampai 3 ribu pound atau yang setara dengan Rp57,6 juta untuk biaya dirinya bolak-balik melakukan ujian SIM. Wow habisnya sampai puluhan juta tetapi dia pantang menyerah.
Pria ini pun mendapatkan julukan sebagai pengendara terburuk oleh media lokal di sana. Meski begitu, sebagian orang memuji sikapnya yang begitu pantang menyerah dan sangat gigih serta menjadikannya sebagai contoh.
Ada alasan tersendiri mengapa dia tak pernah menyerah untuk bisa lulus ujian SIM. Ternyata, ujian SIM ini memang salah satu yang paling susah dalam hidup bahkan harus sampai mengulang lebih banyak dari yang lain, menurut seorang manajer perusahaan leasing yaitu Mark Tounge.
Di Indonesia sendiri, ujian SIM juga bisa cukup sulit bahkan beberapa orang harus mengulangnya sampai beberapa kali. Walau butuh usaha yang lebih keras, latihan dan uang yang lebih banyak, tetapi pasti pasti bangga kalau akhirnya bisa lulus. Siapa nih yang pernah gagal waktu ujian SIM dan berapa kali sampai bisa lulus?
Praktik SIM Satu Tangan © Instagram.com/kabar_polisi
Biar terhindar dari razia lalu lintas, setiap pengendara termasuk motor harus mempunyai yang namanya SIM. Untuk mendapatkan SIM, tentu harus melalui ujiannya. Tapi, banyak sekali orang yang akhirnya kesulitan hingga harus mengulang berulang kali.
Ada yang jatuh, ada yang nyenggol pembatas, pokoknya ada aja kesalahannya. Tapi berbeda dengan polisi yang satu ini. Melansir dari IG @kabar_polisi, ada polisi yang menunjukan gimana caranya melakukan praktik ujian SIM hanya dengan menggunakan satu tangan!
Janice Tjen Ukir Sejarah, Naik ke Peringkat 53 Dunia Usai Juara Chennai Open 2025
Oh Beauty Festival 2.0: Bukti Antusiasme Tinggi Komunitas Kecantikan Indonesia
Lisa BLACKPINK Curi Perhatian Jadi Penari Emas Jibaro saat Halloween
Baper Cepat, Move On Lebih Cepat: Deretan Zodiak yang Hatinya Fleksibel Banget
Debut Manis di FIP Asia Cup 2025, Timnas Padel Putri Amankan Perunggu

Lisa BLACKPINK Curi Perhatian Jadi Penari Emas Jibaro saat Halloween


Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia

Profil Fina Phillipe, Sosok Atlet Perempuan yang Mewakili Indonesia di Physical Asia