© Instagram.com/rinagunawan28
Ada yang berbeda dari penampilan Rina Gunawan belakangan ini. Perempuan yang kini sibuk dengan usaha wedding organizer ini menjadi perbincangan netizen karena penampilannya yang berubah drastis.
Jika selama ini Teh Rina terlihat memiliki badan yang cukup berisi, kini istri Tedy Syach ini justru tampil lebih ramping. Penampilan baru Rina Gunawan tentu aja menimbulkan rasa penasaran netizen, kenapa Teh Rina bisa jadi lebih kurus ya?
Usut punya usut, perempuan berusia 46 tahun ini ternyata melakukan diet ketat loh. Melalui instagram storynya, Teh Rina membeberkan rahasia keberhasilannya menurunkan berat badan.
Rina Gunawan © instagram.com/rinagunawan28
" Kunci sukses turun aku selama 22 kg selama 3 bulan adalah disiplin, rubah mindset tidur teratur, ga makan minyak, tepung, margarin, gula, dan santan. Dan perbanyak air putih @sehatbarengtehrina," ungkap Rina.
Meski terlihat sederhana, tapi hal-hal tersebut harus dilakukan secara rutin loh. Dengan dilakukan secara rutin dan disiplin, tentu aja berat badan bisa turun seperti yang dialami oleh Teh Rina.
Pujian atas berubahnya bentuk tubuh Rina nggak cuma datang dari netizen. Rekan sesama artis seperti Chintami Atmanagara serta penyanyi dangdut Kristina pun takjub dengan tubuh langsing Rina Gunawan saat ini.
Wel, siapa nih yang mau turunin berat badan? Langsung tiruin cara Teh Rina aja deh!
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif
Bukan Sekadar Main-Main, Ini Panduan Santai Mengenal Fase Motorik Anak dan Cara Melatihnya

Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif

Sah! Brisia Jodie dan Jonathan Alden Mengikat Janji di Katedral

Resmi Jadi Ibu, Vior Melahirkan Putri Pertama dengan Nama Cantik, Wajah Baby V Bikin Penasaran

Akhirnya Sah! Dara Arafah dan Rehan Mubarak Resmi Menikah di Tanah Suci

Amanda Manopo Umumkan Hamil Anak Pertama, Sara Wijayanto Siap Jadi 'Buyang'