8 Rak Minimalis Ruang Tamu, Jadikan Hunian Makin Cantik dan Kekinian

Reporter : TIM MAGANG ASIK
Rabu, 27 Desember 2023 12:49
8 Rak Minimalis Ruang Tamu, Jadikan Hunian Makin Cantik dan Kekinian
Yuk intip berbagai model rak minimalis ruang tamu yang cakep-cakep ini, nih!

Rak minimalis ruang tamu nggak hanya sebagai tempat untuk menyimpan barang, tetapi bisa menjadi elemen dekoratif yang membuat ruang tamu kamu jadi lebih stylish. Kalau kamu mau menambahkan nuansa modern tapi tetap fungsional di ruang tamu kamu, rak minimalis ini bisa jadi pilihan yang oke, loh! Desain simpel tapi eye-catching, rak minimalis ini bisa jadi centerpiece yang bikin ruangan jadi lebih estetis. 

Rak minimalis ini dapat kamu gunakan sebagai tempat menata barang-barang kecil, koleksi buku, atau dekorasi keren yang bisa ngebuat ruangan jadi lebih alive. Rak minimalis ini juga dapat memaksimalkan ruang kamu dan nggak bikin ruangan kelihatan penuh. Jadi, nggak heran kalau rak minimalis jadi pilihan favorit buat nambahin vibes yang kece di ruang tamu!

Memiliki desain yang sederhana tapi tetep bikin ruang tamu terlihat modern, rak minimalis ini sangat cocok ditempatkan di berbagai desain ruangan kamu, nih! Ada banyak pilihan rak minimalis ruang tamu yang bisa menjadi rekomendasi buat kamu yang sedang mencari model rak minimalis yang tepat. Apa saja pilihanya? Yuk simak beberapa rekomendasinya di bawah ini:

1 dari 8 halaman

Rak Minimalis Modern

Rak Minimalis Ruang Tamu © Diadona

Rekomendasi rak minimalis modern ini terbuat dari material kayu dan logam. Meskipun modelnya menempel dengan dinding, rak minimalis ruang tamu ini mampu menopang berbagai barang dengan nyaman dan aman, loh! 

Rak ini didesain dengan tampilan simpel dan clean, rak ini cocok bagi siapa saja yang ingin tampilan ruangan yang teratur tetapi tetap trendy. Rak minimalis modern ini dapat kamu tempatkan tidak hanya di ruang tamu saja, tetapi juga di kamar tidur, ruang keluarga atau kantor untuk menambah kesan modern dan menyimpan barang dengan estetik.

2 dari 8 halaman

Rak Minimalis Dinding

Rak Minimalis Ruang Tamu © Diadona

Rak minimalis ruang tamu satu ini menjadi solusi yang tepat untuk mengoptimalkan ruang kosong di rumah kamu. Desain rak memiliki bagian terbuka dan tertutup, kamu dapat memilih untuk menampilkan barang-barang dengan bebas atau menyimpannya secara tersembunyi. 

Tak hanya sebagai tempat penyimpanan, rak minimalis dinding juga bisa menjadi elemen dekoratif yang menarik perhatian dalam ruang tamu kamu. Kamu dapat menambahkan desain dinding berupa cat berwarna sebagai latar di belakang rak seperti gambar di atas, loh Diazens!

3 dari 8 halaman

Rak Minimalis Muat Banyak

Rak Minimalis Ruang Tamu © Diadona

Rak minimalis ruang tamu yang satu ini cocok bagi kamu yang memiliki barang-barang banyak, nih! Rak ini juga mampu menampilkan barang-barang favorit secara teratur. Rak ini terdiri dari beberapa lapis rak yang dapat disesuaikan dan memberikan fleksibilitas dalam menyusun barang sesuai keinginan. 

Selain itu, rak minimalis satu ini tidak hanya memberikan fungsi penyimpanan yang efisien, tetapi juga memberikan tampilan yang rapi dan menarik, loh! Tak heran jika model rak satu ini cukup menjadi pilihan tepat untuk penyimpanan yang lebih banyak sekaligus membuat ruangan terlihat keren.

4 dari 8 halaman

Rak Minimalis Sudut Ruang

Rak Minimalis Ruang Tamu © Diadona

Sudut ruang tamu yang sering kali terabaikan bisa jadi space yang estetik loh di ruangan kamu. Kamu bisa menempatkan rak minimalis ruang tamu yang satu ini, loh! Yap, rak ini menjadi pilihan tepat untuk memaksimalkan tempat tanpa harus memakan banyak ruang. 

Rak sudut ini memiliki bentuk 90 derajat yang akan mengisi sudut ruang kamu sekaligus memberikan space penyimpanan yang banyak. Dengan memanfaatkan sudut yang terabaikan ini, ruang tamu kamu bisa terlihat lebih rapi dan fungsional serta memberikan kesan yang lebih luas dan teratur.

5 dari 8 halaman

Rak Minimalis Sekaligus Partisi

Rak Minimalis Ruang Tamu © Diadona

Menempatkan furnitur yang fungsional di ruangan kamu dapat memaksimalkan ruang dengan lebih efektif, nih! Salah satunya kamu dapat menempatkan rak minimalis ruang tamu sekaligus sebagai partisi ruangan seperti ini. 

Dengan menempatkan rak minimalis ini sebagai partisi ruang, kamu dapat memisahkan ruangan tanpa mengurangi cahaya atau membuat ruangan terasa sempit. Selain untuk tempat penyimpanan, rak ini juga dapat menjadi elemen dekoratif untuk dua ruang sekaligus loh! Dengan model rak dua muka, kamu dapat memajang berbagai barang pajangan kamu secara leluasa.

6 dari 8 halaman

Rak Minimalis Tangga Miring

Rak Minimalis Ruang Tamu © Diadona

Sedang mencari desain rak yang menarik tapi simpel untuk ruang tamu kamu? Rak minimalis ruang tamu satu ini bisa jadi rekomendasi yang pas buat kamu. Meskipun memiliki ukuran sedang, tetapi rak ini terdiri dari beberapa lapis rak yang dapat menampung berbagai pajangan yang kamu miliki. 

Keistimewaan dari rak ini adalah kemampuannya untuk menampilkan barang-barang favorit tanpa perlu menyita banyak ruang. Jadi bagi kamu yang memiliki space ruang yang cukup terbatas, kamu bisa banget menggunakan rak model satu ini.

7 dari 8 halaman

Rak Minimalis Gaya Skadi

Rak Minimalis Ruang Tamu © Diadona

Rak minimalis ruang tamu yang satu ini sangat pas untuk membuat ruangan kamu terlihat ciamik. Rak minimalis bergaya skandi ini menonjolkan keindahan dalam kesederhanaan yang terinspirasi dari elemen skandinavia. Desain rak yang melengkung pada bagian atasnya serta pada beberapa space penyimpanannya menambah sentuhan unik dan estetik. 

Dengan desain yang berfokus pada detail-detail lengkung ini, rak minimalis gaya skandi menjadi lebih dari sekadar tempat penyimpanan, loh! Namun juga merupakan elemen dekoratif yang memikat pada ruang tamu kamu, Diazens.

8 dari 8 halaman

Rak Minimalis Gaya Urban

Rak Minimalis Ruang Tamu © Diadona

Rekomendasi yang terakhir, yakni rak minimalis ruang tamu dengan gaya urban. Rak ini terbuat dari material aluminium yang kuat tetapi ringan. Rak gaya urban ini menampilkan estetika yang bersih dengan sentuhan kontemporer di ruang tamu kamu, nih!

Desain rak ini juga terlihat kekinian dengan dilengkapi kaki penyangga yang cukup tinggi. Selain itu, rak ini memiliki bentuk sederhana dengan warna hitam yang serbaguna dan memudahkan untuk berpadu dengan berbagai dekorasi ruang tamu kamu. 

Oke, itu dia beberapa rekomendasi rak minimalis ruang tamu yang bisa menjadi pilihan buat kamu. Jadi, rak mana nih yang sudah menjadi incaran kamu? Tulis di kolom komentar ya! 

Penulis : Aulia Amanda Safitri

Beri Komentar