9 Desain Rumah 3 Kamar Tidur 1 Mushola Modern Terbaru

Reporter : Aditia
Selasa, 6 Februari 2024 21:36
9 Desain Rumah 3 Kamar Tidur 1 Mushola Modern Terbaru
Desain rumah 3 kamar tidur 1 mushola punya design minimalis tapi mewah dengan penempatan tiap ruangan yang pas dan aksesibel

Desain rumah 3 kamar tidur 1 mushola cocok buat kamu yang ingin membangun rumah untuk keluarga. Terlebih buat pasangan muda yang tengah mencari inspirasi desain rumah yang menghadirkan ruangan tersendiri untuk ibadah sholat. 

Bagi umat Islam, memiliki ruang khusus untuk beribadah di dalam rumah merupakan hal yang penting. Oleh karena itu, desain rumah 3 kamar tidur 1 mushola menjadi pilihan yang ideal bagi keluarga yang ingin menunjang kenyamanan dan ketaatan dalam satu tempat.

Sebelum membangunnya, pastikan kamu telah menentukan ruangan yang tepat untuk dijadikan mushiola. Mushola sebaiknya diletakkan di tempat yang tenang dan mudah diakses dari area lain di rumah. Posisi di dekat pintu masuk utama dapat menjadi pilihan, namun tetap memperhatikan privasi dan kesucian ruangan.

Berapa Ukuran Mushola dalam Rumah?

Ukuran mushola dalam rumah idealnya disesuaikan dengan jumlah orang yang akan menggunakannya dan luas ruangan yang tersedia. Berikut adalah beberapa panduan umum:

Ukuran Minimal:

  • Satu orang: 70 cm x 140 cm (setara dengan 1 sajadah)
  • Dua orang: 1,5 m x 2,5 m (cukup untuk 2 shaf)
  • Tiga orang: 2 m x 3 m (cukup untuk 3 shaf)

Ukuran Ideal:

  • Satu orang: 1 m x 1,5 m (memberikan ruang yang lebih leluasa)
  • Dua orang: 2 m x 3 m (memungkinkan untuk salat berjamaah dengan nyaman)
  • Tiga orang: 2,5 m x 3,5 m (memberikan ruang untuk jamaah tambahan)

Ukuran mushola dapat disesuaikan dengan jumlah anggota keluarga yang sering menggunakannya. Pastikan ruangan cukup luas untuk menampung jamaah dengan nyaman saat shalat berjamaah.

Nah berikut ini inspirasi desain rumah 3 kamar tidur 1 mushola yang nyaman dan fungsional.

 

1 dari 9 halaman

Desain Rumah 3 Kamar Tidur 1 Mushola di Belakang Garasi

Desain Rumah 3 Kamar Tidur 1 Mushola © Diadona

Desain rumah 3 kamar tidur 1 mushola yang ditaruh di belakang garasi cocok untuk kamu yang ingin mengedepankan sisi aksesibilitas. Kamu bisa meletakkan 3 kamar tidur di bagian kiri kanan atau belakang, sementara mushola pada bagian depan, di belakang garasi. 

Terletak di belakang garasi, mushola dirancang agar mudah diakses bagi penghuni rumah. Tempat ini dirancang dengan perabotan yang sederhana dan bersih, memungkinkan penghuni untuk beribadah dengan khusyuk.

Pada bagian tengah, kamu bisa isi dengan ruang tamu atau ruang berkumpul keluarga. Ruang ini dapat diisi dengan sofa, kursi, dan meja sehingga menjadi tempat yang nyaman untuk bersantai bersama.

 

2 dari 9 halaman

Desain Rumah 3 Kamar Tidur 1 Mushola, 2 Lantai

Desain Rumah 3 Kamar Tidur 1 Mushola © Diadona

Desain rumah 3 kamar tidur 1 mushola dengan 2 lantai ini cocok untukmu yang punya lahan terbatas. 

Desain rumah dengan 3 kamar tidur dan 1 mushola, yang terdiri dari 2 lantai, adalah perpaduan harmonis antara fungsi dan estetika. Di lantai bawah, mushola ditempatkan di belakang dapur untuk memfasilitasi kenyamanan dan aksesibilitas dalam menjalankan ibadah sehari-hari. Area ini didesain dengan sederhana namun tetap indah, dengan sentuhan elemen-elemen Islami yang menenangkan. 

Salah satu daya tarik utama dari rumah ini adalah adanya balkon yang luas di lantai atas. Balkon ini menjadi tempat ideal untuk bersantai sambil menikmati udara segar dan pemandangan sekitar. Dengan menghadap ke halaman depan, balkon juga menawarkan tempat nongkrong sambil melihat aktivitas di depan rumah bagi penghuninya.

 

3 dari 9 halaman

Desain Rumah 3 Kamar Tidur 1 Mushola dengan Taman Belakang

Desain Rumah 3 Kamar Tidur 1 Mushola © Diadona

Desain rumah 3 kamar tidur 1 mushola dengan taman belakang ini cocok bagi kamu yang punya lahan memanjang ke belakang sehingga punya space lebih banyak untuk membangun ruang terbuka di bagian belakang rumah.

Dibangun semi terbuka di dekat taman belakang, mushola memberikan ruang bagi penghuni untuk beribadah dengan kenyamanan dan ketenangan. Kanopi yang terpasang di atas teras mushola tidak hanya memberikan perlindungan dari panas dan hujan, tetapi juga menambah kesan estetis yang menarik. Dengan demikian, penghuni dapat menikmati suasana alam sambil tetap fokus dalam beribadah.

 

4 dari 9 halaman

Desain Rumah 3 Kamar Tidur 1 Mushola Minimalis

Desain Rumah 3 Kamar Tidur 1 Mushola © Diadona

Desain rumah 3 kamar tidur 1 mushola minimalis ini mengutamakan penggunaan ruang yang efisien dan fleksibel. Dengan memadukan fungsi ruang tidur, dapur, ruang tamu, dan mushola dalam satu ruangan, akan tercipta kesan luas dan teratur. Penempatan 3 kamar tidur di bagian depan, tengah, dan belakang rumah memastikan privasi bagi penghuni.

Untuk memisahkan antara ruang tamu, dapur, dan mushola, bisa menggunakan partisi atau tirai yang bisa dibuka dan ditutup sesuai kebutuhan. Kamu bisa memaksimalkan pencahayaan alami dengan penggunaan jendela yang besar untuk menerangi ruangan. Pilih pula lampu yang cocok untuk masing-masing fungsi ruangan.

 

5 dari 9 halaman

Desain Rumah 3 Kamar Tidur 1 Mushola Kecil di Ruang Tengah

Desain Rumah 3 Kamar Tidur 1 Mushola © Diadona

Desain rumah 3 kamar tidur 1 mushola kecil di ruang tengah ini akan memudahkan tamu untuk melaksanakan sholat tanpa perasaan sungkan dan menciptakan ruang yang ramah secara spiritual dalam rumah 3 kamar tidur. Akses mudah dan penempatan yang terbuka akan memperkuat rasa terbuka dan ramah dalam menyambut tamu.

Gunakan desain terbuka untuk mushola sehingga tamu yang berada di ruang tamu dapat melihatnya dengan jelas. Hal ini akan memperkuat kesan keterbukaan dan menyambut bagi tamu yang ingin melaksanakan sholat.

Pastikan mushola memiliki pencahayaan yang cukup dan ventilasi yang baik. Hal ini akan menciptakan suasana yang nyaman dan mendukung konsentrasi dalam beribadah.

 

6 dari 9 halaman

Desain Rumah 2 Lantai, 3 Kamar Tidur, 1 Mushola di Lantai Atas

Desain Rumah 3 Kamar Tidur 1 Mushola © Diadona

Desain rumah 3 kamar tidur 1 mushola di rumah 2 lantai ini menggabungkan aksen minimalis dan praktis tiap ruangannya. Lantai bawah menampilkan dua kamar tidur, ideal untuk keluarga dengan anak-anak atau tamu yang datang berkunjung. 

Di lantai atas, kita hadirkan ruang yang penuh spiritualitas dan ketenangan: mushola. Salah satu elemen penting dalam desain rumah adalah pencahayaan. Ruang yang cerah dan terang membawa suasana yang segar dan menyenangkan di rumah. Kamu bisa memilih palet warna netral yang lembut dan bersih, seperti putih, abu-abu, dan kayu alami, untuk menciptakan suasana yang tenang dan damai.

 

7 dari 9 halaman

Desain Rumah Subsidi 3 Kamar Tidur 1 Mushola

Desain Rumah 3 Kamar Tidur 1 Mushola © Diadona

Desain rumah 3 kamar tidur 1 mushola untuk rumah subsidi ini memberikan fleksibilitas bagi penghuninya.

Pemilihan posisi mushola yang menghadap ke ruang terbuka memiliki beberapa keunggulan. Pertama, memungkinkan sirkulasi udara yang lebih baik, terutama saat beribadah, karena udara segar dari luar dapat masuk dengan mudah. Kedua, cahaya alami dapat masuk dengan leluasa, menciptakan atmosfer yang lebih terang dan menyegarkan. Selain itu, pandangan yang terbuka ke ruang terbuka memberikan suasana yang lebih alami dan menenangkan bagi penghuni rumah apalagi saat menjalankan ibadah sholat. 

Tambahkan tanaman hias seperti tanaman seperti palem, tanaman lidah mertua, atau pakis, tidak hanya mempercantik lingkungan, tetapi juga membantu menyaring udara dan menjaga kelembaban.

 

 

8 dari 9 halaman

Desain Rumah 3 Kamar Tidur 1 Mushola Dekat Dapur

Desain Rumah 3 Kamar Tidur 1 Mushola © Diadona

Desain rumah dengan 3 kamar tidur dan 1 mushola yang dekat dengan dapur adalah desain interior yang tepat banget buat hunian keluarga kecilmu. Area utama rumah terbagi menjadi zona-zona fungsional seperti ruang keluarga, dapur, kamar tidur, dan mushola.

Letakkan dapur di dekat mushola untuk kemudahan akses, tetapi pastikan ada pemisah yang memadai antara keduanya agar kegiatan memasak tidak mengganggu aktivitas ibadah di mushola.

Desain 3 kamar tidur yang nyaman dan fungsional. Ukurannya bisa bervariasi tergantung pada kebutuhan keluarga.  Sediakan kamar mandi tambahan untuk kenyamanan penghuni rumah. Pertimbangkan juga untuk memiliki teras atau ruang terbuka di luar rumah untuk kegiatan sosial atau rekreasi keluarga, juga agar sirkulasi udara di dalam rumah adem dan sejuk.

 

9 dari 9 halaman

Desain Rumah 3 Kamar Tidur 1 Mushola Menghadap Taman

Desain Rumah 3 Kamar Tidur 1 Mushola © Diadona

Desain rumah dengan 3 kamar tidur dan 1 mushola yang menghadap ke taman bisa menjadi pilihan yang nyaman dan menyenangkan. Bangun rumah dengan gaya arsitektur yang mengutamakan sirkulasi udara yang baik, seperti rumah minimalis tropis atau modern tropis.

Bangun ruang tamu yang luas dan terbuka, menghubungkan langsung dengan ruang taman melalui pintu kaca geser atau jendela besar. Desain taman yang hijau dan indah dengan tanaman hias dan pohon yang memberikan kesan sejuk dan segar.

Gunakan material bangunan yang ramah lingkungan dan tahan lama, seperti kayu atau batu alam. Meski minimalis, desain interior rumah ini bisa tahan lama dan awet juga memberi vibes sejuk karena materialnya bikin adem.

 

Beri Komentar