Makanan Khas Lebaran Dari Seluruh Penjuru Indonesia, Kalau Daerahmu yang Mana nih?

Reporter : Bagus Prakoso
Sabtu, 23 Mei 2020 20:20
Makanan Khas Lebaran Dari Seluruh Penjuru Indonesia, Kalau Daerahmu yang Mana nih?
Ketupat tentu nggak boleh terlewat.

Lebaran selalu identik dengan makanan khas. Yang selalu menjadi ciri khasnya adalah ketupat dan makanan bersantan. Makanan ini seakan nggak pernah absen saat dirayakannya lebaran di Indonesia.

Ternyata, ada banyak makanan yang menjadi makanan wajib saat lebaran dari seluruh penjuru Indonesia. Apa saja sih itu? Dilansir dari berbagai sumber. Yuk kita simak!

1 dari 8 halaman

Semur Daging (Jakarta)

Ilustrasi Semur Daging Sapi © Diadona

Nggak cuma opor ayam, Semur Daging menjadi makanan wajib yang dihidangkan oleh warga Betawi. Semur Daging kaya akan rasa dari manis, gurih, pedas yang banyak disukai semua orang. Makanan ini menjadi makanan yang wajib ada saat lebaran.

2 dari 8 halaman

Rendang (Padang)

Ilustrasi Rendang Daging Sapi © Diadona

Kalau Rendang udah nggak ditanya lagi deh. Masakan daging bercita rasa pedas yang menggunakan berbagai bumbu dan rempah ini wajib ada saat berlebaran di kota Padang dan Minangkabau. Ternyata nggak hanya di Padang saja. Rendang kerap disajikan di berbagai daerah saat lebaran dan dimakan menggunakan ketupat.

3 dari 8 halaman

Ayam Gagape (Makassar)

Ayam Gagape © Diadona

Bagi yang belum tahu, Ayam Gegape adalah salah satu makanan khas Makasar yang weajib ada saat lebaran. Mirip dengan opor ayam, tapi Ayam Gagape lebih gurih karena adanya kelapa parut yang membedakan dengan opor ayam. 

4 dari 8 halaman

Ayam Woku (Manado)

Ayam Woku © Diadona

Kalau Ayam Woku ini mirip dengan ayam bumbu rujak. Namun, makanan khas Manado ini punya rasa pedas dan gurih yang lebih khas. Cita rasa kaya bumbu ini menjadikannya makanan khas lebaran warga Manado yang paling dinanti.

5 dari 8 halaman

Gulai Nangka (Medan)

Gulai Nangka © Diadona

Kalau gulai biasanya disajikan dengan Kambing, berbeda dengan gulai yang satu ini. Ya, buah nangka menjadi lauk utama dalam menu ini. Namun, masyarakat Medan biasa mencampurnya dengan daging iga ataupun ceker. Menu ini jadi makanan khas Medan yang paling dinanti saat lebaran datang.

6 dari 8 halaman

Anam (Palembang)

Anam © Diadona

Anam punya bentuk yang mirip dengan gulai. Memiliki rasa gurih dari bumbu dan santan, sangat cocok dipadukan dengan ketupat. Makanan ini menjadi ikon makanan khas lebaran warga Palembang.

7 dari 8 halaman

Bebek Gulai Kurma (Aceh)

Bebek Gulai Kurma © Diadona

Bebek dicampru dengan gulai dan kurma pasti terdengar asing. Namun inilah yang menjadi makanan khas dari Aceh. Dibuat dari rempah-rempah dan kuah santan, membuatnya memiliki rasa pedas, gurih, manis, dan menjadi makanan yang selalu ada saat lebaran.

Beri Komentar