© Youtube.com/kabartangsel.com Via Indozone.id
Pidato seorang profesor di salah satu perguruan tinggi ini mendadak viral di media sosial. Hal ini dikarenakan isi dari pidato itu yang relate banget dengan kenyataan hidup sekarang.
Pidato ini disampaikan oleh Prof. Dr. Uman Suherman AS., M.Pd ketika wisuda angkatan ke-60 UNPAM di bulan Maret 2020 lalu. Dalam pidato itu, profesor memaparkan pemikiran yang cukup berbeda dengan banyak orang.
Bila seringnya orang menasehati untuk mensyukuri segala hal yang dipunya dan tak terlalu mengejar dunia serta harta, profesor ini memiliki pemikiran yang berbeda. Dia menyarankan untuk mencari uang sebanyak-banyaknya.
Profesor Uman mengatakan, " Saya katakan kepada Anda, walaupun mungkin ada yang tidak setuju dengan kalimat saya, carilah uang sebanyak-banyaknya" .
Lalu, dia pun menjelaskan alasan kenapa harus mencari uang sebanyak-banyaknya. Hal ini disebabkan karena kenyataan hidup, segalanya butuh uang. Dia pun memberikan contoh bahwa gedung yang digunakan untuk tempat wisuda ini juga dibangun menggunakan uang, orang beribadah ke Tanah Suci juga butuh uang dan masih banyak lagi berbagai hal yang butuh uang di dunia ini.
Dia juga menambahkan, memang benar uang bisa sebabkan masalah, tetapi banyak pula masalah yang bisa selesai dengan uang. Dari situ, uang ini janganlah dianggap enteng. Proses mencari uang itu harus dilakukan dengan cara yang jujur sehingga uang yang tepat ini akan berada di orang yang tepat dan menjadi keberkahan.
Wah, dalem banget ya pidato Profesor Uman tersebut dan sesuai dengan kenyataan hidup sekarang ini. Video ini pun tersebar di media sosial dan salah satu akun Instagram yang membagikan video ini adalah @indozone.id. Berikut ini videonya.
View this post on Instagram
Uang memang bukanlah segalanya, tetapi kenyataan hidup segalanya butuh uang. Siapa nih yang setuju dengan perkataan Profesor Uman dalam pidatonya tersebut?
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif
Bukan Sekadar Main-Main, Ini Panduan Santai Mengenal Fase Motorik Anak dan Cara Melatihnya

Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif

Sah! Brisia Jodie dan Jonathan Alden Mengikat Janji di Katedral

Resmi Jadi Ibu, Vior Melahirkan Putri Pertama dengan Nama Cantik, Wajah Baby V Bikin Penasaran

Akhirnya Sah! Dara Arafah dan Rehan Mubarak Resmi Menikah di Tanah Suci

Amanda Manopo Umumkan Hamil Anak Pertama, Sara Wijayanto Siap Jadi 'Buyang'