Manfaat Laut bagi Manusia yang Luar Biasa, Salah Satunya Mengurangi Efek Rumah Kaca

Reporter : Novi Hardita Larasati
Senin, 22 Maret 2021 14:03
Manfaat Laut bagi Manusia yang Luar Biasa, Salah Satunya Mengurangi Efek Rumah Kaca
Inilah manfaat laut bagi manusia yang perlu kamu ketahui.

Seperti diketahui, laut merupakan 70% bagian dari planet ini yang menyediakan banyak layanan bagi manusia. Mulai dari mengurangi cuaca ekstrem sampai menghasilkan oksigen yang kita hirup.

Sehingga tak heran, kalau kita sebagai makhluk hidup perlu menjaga kelestarian laut mengingat manfaat laut sangatlah beragam. Dari memproduksi makanan yang kita makan sampau menyimpan kelebihan karbon dioksida yang kita hasilkan juga.

Nah, untuk mengetahui lebih lanjut mengenai manfaat laut bagi manusia, langsung saja simak artikelnya berikut ini yang telah Diadona.id rangkum dari berbagai sumber.

1 dari 3 halaman

Manfaat Laut bagi Manusia

Manfaat Laut © Diadona

1. Mengurangi Efek Rumah Kaca dan Pemanasan Global

Manfaat laut bagi kehidupan manusia yang satu ini memang tidak terlihat wujudnya, namun hasilnya bisa dirasakan oleh manusia. Pasalnya, Efek Rumah Kaca yang menyebabkan pemanasan global, atau meningkatnya suhu permukaan bumi salah satunya disebabkan oleh banyaknya gas rumah kaca yang dilepaskan ke atmosfir bumi, seperti metana, ozon, karbondioksida, serta banyak lagi lainnya.

2. Menghasilkan Lebih Banyak Oksigen daripada Amazon

Manfaat laut yang paling penting bagi makhluk hidup yaitu menyediakan oksigen. Seringkali dianggap bahwa hutan hujan merupakan sumber utama oksigen di planet ini, padahal hutan hujan hanya bertanggung jawab atas 28% oksigen di bumi sementara lautan bertanggung jawab atas 70% tersebut.

Sebagai informasi, Fitoplankton ialah tumbuhan mikroskopis, salah satu komponen dari plankton yang menghabiskan hidupnya terbawa arus samudera. Oleh sebab itu, pada dasarnya, organisme kecil tersebut bertindak dengan cara yang sama seperti daun pohon di darat.

Sedangkan, Fitoplankton menyerap karbon dioksida dan melepaskan oksigen. Sehingga, kita tidak melihatnya, tapi kita cenderung melupakannya saat mendengar nama mereka. Ya, mereka adalah salah satu makhluk terkecil di planet ini, tapi paling penting untuk dimiliki karena membuat kita tetap hidup.

2 dari 3 halaman

3. Sumber Pangan

Ilustrasi Masakan Cumi Enak © Diadona

Jenis ikan di laut seperti udang, cumi-cumi, dan rumput laut merupakan bukti salah satu manfaat laut bagi kehidupan manusia yang nggak kalah pentingnya, yakni sebagai sumber pangan.

Sebab, kebanyakan hewan laut mengandung protein hewani yang sangat dibutuhkan oleh manusia untuk tumbuh dan berkembang. Bahkan, hal itu sudah disadari sejak ribuan tahun yang lalu.

Maka dari itu, apabila ada kerusakan dan pencemaran yang terjadi di laut nantinya akan berimbas besar terhadap umat manusia. Bahkan, bisa menyebabkan sumber protein menyusut hingga membuat kehidupan manusia yang menggantungkan nafkahnya dari laut menjadi susah.

4. Cadangan Air Tawar Yang Sangat Besar

Kalian tahu kan kalau manusia butuh air untuk hidup? Ya, jika tanpa minum air setiap hari, manusia akan mati.

Namun, apa kaitannya manfaat air laut dengan manusia? Bukannya manusia tidak bisa dan tidak dianjurkan minum air laut yang asin? Betul, akan tetapi air laut tetaplah air. Meski aslinya asin, air laut ini bisa dirubah menjadi air tawar dengan proses desalinasi.

Ya, walaupun sekarang penggunaan air laut sebagai sumber air tawar masih terbatas, namun saat jumlah manusia semakin banyak, serta sumber air tawar di daratan semakin banyak yang tercemar, maka suatu waktu akan banyak manusia yang beralih ke laut sebagai sumber air.

3 dari 3 halaman

5. Menciptakan Jutaan Pekerjaan

Manfaat Laut © Diadona

Menurut Organisation for Economic Co-operation and Development (OECD), tahun 2030 industri laut diperkirakan akan mempekerjakan 40 juta orang lebih di seluruh dunia. Bahkan, bagian terbesar dari pekerjaan itu kemungkinan ada di sektor perikanan, serta diikuti oleh pariwisata.

Jadi, salah satu manfaat laut bagi manusia yang utama yaitu sebagai mata pencaharian. Sebab, pada dasarnya, kesehatan ekonomi industri maritim berkaitan dengan kesehatan laut secara keseluruhan.

Tapi masalahnya ialah pencemaran laut yang tidak terkontrol, serta menggerus sumber penghasilan kalangan ini.

6. Sumber Bahan Tambang

Perlu diketahui bahwa produksi minyak bumi sudah mulai bergeser dari daratan ke arah perairan atau laut. Hal ini dikarenakan oleh menipisnya cadangan minyak di daratan, sedangkan semakin banyak cadangan minyak bumi ditemukan di laut.

Hal itu tidak mengherankan sebab masih banyak sekali sumber bahan tambang, seperti minyak bumi di lautan dan belum dieksplorasi lantaran berbagai kesulitan dalam melakukannya.

Namun, penelitian oleh para ahli geologi menemukan bahwa dasar laut berpotensi menyimpan bahan tambang (bukan hanya minyak bumi) yang diperlukan untuk industri di dunia.

Wah, ternyata manfaat laut bagi manusia cukup banyak ya, guys? Semoga setelah mengetahui informasi di atas, kita bisa tetap menjaga laut supaya bisa merasakan manfaatnya di masa depan.

Beri Komentar