© Instagram.com/imagenic
Pernikahan Indah Permatasari dan Arie Kriting memang sempat menghebohkan masyarakat. Indah dan Arie dituduh nekat menikah meski tanpa restu dari keluarga Indah.
Bahkan banyak kabar yang menyebut jika sang ayah sampai jatuh sakit lantaran pernikahannya dengan Arie. Kabar mengenai sakitnya sang ayah, justru dibeberkan sendiri oleh ibundanya.
Sebagaimana yang ramai diperbincangkan publik, ibunda Indah memang tak menyetujui hubungan anaknya dengan Arie sejak 3 tahun silam. Berbagai upaya pun dilakukan sang ibu untuk memisahkan Indah dan Arie.
" Kayak tadi malam dia (papi Indah) sempat stroke ringan. Tangannya kram, nggak bisa ditekuk, karena dia lihat saya menangis, menjerit," ujar Nursyah, ibunda Indah, seperti melansir dari Kapanlagi.com.
" Papinya kaget, kan menikah harus ada rundingan keluarga, di situ papinya kecewa. Tapi meski kecewa papinya tidak emosian seperti saya," lanjut Nursyah.
Cuitan Indah Permatasari di Twitter © twitter.com/IndahpermataS_
Indah akhirnya menanggapi soal berita sakitnya sang ayah. Ia membantah hal tersebut melalui cuitan di akun Twitternya.
Tak hanya membantah, Indah pun menyebut bahwa selama ini ia dan Arie sudah berjuang untuk mendapat restu dari keluarganya. Namun memang, ia tak bisa memenuhi keinginan semua orang termasuk orang tuanya.
Cuitan Indah Permatasari di Twitter © twitter.com/IndahpermataS_
Lebih lanjut Indah pun berujar, bahwa ia dan Arie akan terus berjuang untuk mendapat restu terutama dari sang ibu. Ia akan terus mengupayakannya tanpa harus diketahui banyak orang.
Well, kita doakan saja supaya pernikahan Indah dan Arie selalu berbahagia dan penuh berkah. Dan tak lupa supaya hubungan kekeluargaan Indah dan orang tuanya bisa kembali seperti semula. Aamiin.

Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia

Profil Fina Phillipe, Sosok Atlet Perempuan yang Mewakili Indonesia di Physical Asia

Katy Perry Resmi Go Public Bareng Justin Trudeau, Rayakan Ulang Tahun di Paris

Kris Dayanti Bawa Pulang Perak dari World Kungfu Championship