15 Tempat Wisata Malam Surabaya Paling Kece, Cocok Buat Nongkrong sampai Kulineran!

Reporter : Nasa
Rabu, 17 Februari 2021 10:49
15 Tempat Wisata Malam Surabaya Paling Kece, Cocok Buat Nongkrong sampai Kulineran!
Yang pengen nongkrong malem-malem sambil kulineran kece di Surabaya wajib simak rekomendasi tempat wisata malam surabaya paling kece berikut ini.

Tempat wisata malam Surabaya terdiri dari beragam opsi yang kece-kece banget loh. Sebagai salah satu kota metropolitan di Indonesia, Kota Surabaya dikenal dengan aktivitas padat, yang bisa dibilang sih gak mengenal waktu.

Hampir mirip dengan Jakarta, Kota Surabaya ini juga selalu menunjukkan aktivitasnya selama 24 jam penuh. Makanya gak heran dong ya, wisata malam Surabaya banyak banget yang bermunculan dan jadi salah satu wisata favorit masyarakatnya.

Kalau siang hari kamu bakal melihat pemandangan hiruk pikuk Kota Surabaya, saat malam hari, kamu bakalan dapat sesuatu yang berbeda. Soalnya banyak banget lokasi tempat wisata malam Surabaya yang pas banget untuk dijadiin lokasi melepas penat.

Nah berikut ini Diadona hadirkan deretan rekomendasi tempat wisata malam Surabaya paling kece yang sudah dihimpun dari berbagai sumber :

1 dari 2 halaman

Tempat Wisata Malam Surabaya

Pokoknya gak lengkap ya, kalau bertandang ke Surabaya tanpa menikmati keindahan dan keseruan tempat wisata malam surabaya yang super kece. Jika kamu pas di Surabaya, kamu bisa mengunjungi deretan tempat wisata malam Surabaya berikut ini :

1. Jembatan Suramadu

Wisata Malam Surabaya - Jembatan Suramadu © Diadona

Rekomendasi tempat wisata malam Surabaya yang pertama ada Jembatan Suramadu, yang merupakan jembatan penghubung antara Pulau Jawa dan Pulau Madura. Saat bertandang pada malam hari, kamu bakal dapetin pemandangan indah jembatan yang berhiaskan lampu-lampu warna-warni.

2. Taman Skate dan BMX

Wisata Malam Surabaya - Taman Skate dan BMX © Diadona

Berikutnya ada Taman Skate dan BMX yang lokasinya gak jauh nih dari patung ikon Kota Surabaya, yakni ikan Sura dan Buaya. Taman ini letaknya ada di pinggir sungai. Saat malam hari pemandangannya kece banget loh. Belum lagi kamu juga bisa bertemu beragam komunitas Skate dan BMX saat bertandang ke sana.

3. Taman Pelangi

Wisata Malam Surabaya - Taman Pelangi © Diadona

Terus, tempat wisata malam Surabaya yang selanjutnya ada Taman Pelangi, yang lokasinya ada di Jalan Ahmad Yani No 138. Waktu yang paling direkomendasikan untuk berkunjung ke lokasi ini adalah sore hingga malam hari. Soalnya, kamu bakalan disuguhi pemandangan indah monumen yang berhiaskan beragam lampu-lampu warna-warni.

4. Surabaya North Quay

Wisata Malam Surabaya - Surabaya North Quay © Diadona

Buat kamu yang nyari tempat wisata malam Surabaya yang unik bisa coba dateng ke Surabaya North Quay. Saat kamu bertandang ke sana, kamu bakal bisa nikmatin pemandangan lautan malam, sekaligus indahnya Jembatan Suramadu dari kejauhan.

5. Monumen Bambu Runcing

Wisata Malam Surabaya - Monumen Bambu Runcing © Diadona

Tempat wisata malam Surabaya yang selanjutnya ada Taman Bungkul yang gak kalah kece loh kalau dibandingkan sama yang lain. Selain bisa menikmati pemandangan indah monumen yang dikelilingi oleh hiruk pikuk perkotaan yang sibuk, kamu juga bisa sekalian belajar sejarah loh.

2 dari 2 halaman

Wisata Kuliner Malam Surabaya

Wisata Malam Surabaya - Gwalk © Diadona

Berikutnya Diadona juga turut menghadirkan deretan wisata kuliner malam Surabaya yang juga bisa kamu kunjungi. Seru banget pasti tuh, jalan-jalan malem sambil kulineran sama temen-temen. Atau bisa juga deh sama doi kamu, ehem ehem.

11. G-Walk (Lokasi favorit pecinta kuliner dengan harga terjangkau)
12. Pasar Malam Kodam Brawijaya (Pasar kuliner dengan pemandangan kerlap-kerlip lampu cantik)
13. Food Festival Pakuwon City (Wisata kuliner yang dilengkapi beragam wahana anak seru)
14. Loop (Lokasi kulineran favorit generasi milenial)
15. Sego Sambel Mak Yeye
16. Rawon Kalkulator
17. Penyetan Bang Ali
18. Bubur Ayam Mang Dudung
19. Bebek Wachid Hasyim
20. Padin Bu Dewi Achmad

Demikian deretan rekomendasi wisata malam Surabaya yang terdiri dari tempat wisata malam Surabaya dan wisata kuliner malam Surabaya yang sudah dihadirkan sama Diadona. Nah semoga bermanfaat ya Diazens, enjoy your trip!

Beri Komentar