Anak Terima THR Lebaran? Orang Tua Wajib Ajarkan 5 Hal Ini!

Reporter : Firstyo M.D.
Kamis, 28 Mei 2020 13:40
Anak Terima THR Lebaran? Orang Tua Wajib Ajarkan 5 Hal Ini!
Apa yang perlu diajarkan orang tua saat anak terima THR Lebaran?

Entah siapa yang pertama kali punya ide untuk memberikan uang THR ke anak kecil saat Lebaran tiba. Yang jelas, hal tersebut menambah daftar tugas orang tua untuk memberi pemahaman tentang keuangan.

Di satu sisi terlihat seperti beban, namun di sisi lain hal ini bisa menjadi berkah. Salah satu berkah yang bisa disyukuri adalah, momen THR untuk anak dapat menjadi langkah awal untuk mengajarkan tentang keuangan pada anak, lho Moms.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini adalah lima hal yang bisa Moms ajarkan ke anak saat dia menerima THR. Yuk simak!

1 dari 6 halaman

Pakai seperlunya

Anak yang sebelumnya tidak pernah memegang uang dalam jumlah banyak biasanya akan kaget dan cenderung ingin membeli segala hal yang dia mau. Tugas Moms adalah untuk memberi pemahaman bahwa sebaiknya uang yang dimiliki itu dipakai untuk pembelian yang dia perlukan saja. Ini juga bisa jadi langkah awal untuk memahami perbedaan kebutuhan dan keinginan lho, Moms.

2 dari 6 halaman

Bagi-bagi rezeki

Mengajarkan anak tentang beramal dan saling bantu bisa dimulai saat dia mendapatkan uang THR lebaran. Beri pengertian bahwa uang yang didapatkan adalah bentuk rezeki. Dalam rezeki itu, ada sebagian juga hak orang lain yang wajib untuk disalurkan.

Ajari dia untuk menyisihkan sebagian uang yang didapatnya untuk berbagi dengan mereka yang membutuhkan. Lewat cara ini, Moms bisa mengajarkan tentang kepedulian dan welas asih.

3 dari 6 halaman

Percayakan dia menyimpan uang sendiri

Salah satu mimpi buruk anak kecil--setidaknya berdasarkan pengalaman penulis--adalah ketika orang tua mulai mengeluarkan kalimat sakti.

" Uangnya biar disimpen mama/papa ya."

Padahal sebenarnya saat itu adalah momen yang pas untuk mulai menanamkan kepercayaan pada anak. Moms bisa mengawalinya dengan menghitung THR bersama, lalu mengingat berapa nominalnya. Biarkan anak menyimpan sendiri uang tersebut untuk mengajarkannya tentang tanggung jawab dan penghargaan atas harta yang dimiliki.

4 dari 6 halaman

Kenalkan wirausaha

Poin ini memang tidak populer untuk diambil, namun juga tidak ada salahnya untuk dicoba. Ajak anak untuk belajar tentang konsep jual beli sederhana. Mulai saja dari hal-hal yang dekat dengan kesehariannya, misal jual beli jajanan atau peralatan sekolah. Siapa tau dia punya jiwa wirausahawan di dalam dirinya, iya kan Moms?

5 dari 6 halaman

Tabung!

Mencari uang bisa dengan banyak cara, namun untuk menyimpannya hanya ada satu cara yakni dengan menabung. Menabung adalah proses belajar seumur hidup dalam perencanaan keuangan. Oleh karena itu, mengajarkannya sejak dini bisa menjadi opsi terbaik.

Mengajarkan anak menabung bisa dengan konsep sederhana seperti menabung di celengan atau langsung buka rekening di bank. Yang terpenting adalah menanamkan pemahaman bahwa sebanyak apapun uang yang dimiliki harus ada yang disisihkan untuk disimpan.

Beri Komentar