Selvi Kitty Menyulap Ruangan Kecil di Rumahnya Jadi Taman Mini, Ide Baru Biar Ga Gabut nih!

Reporter : Wicha Mashita
Kamis, 23 April 2020 07:07
Selvi Kitty Menyulap Ruangan Kecil di Rumahnya Jadi Taman Mini, Ide Baru Biar Ga Gabut nih!
Mengisi waktu saat karantina, ngedekor ruangan boleh juga nih!

Sudah sebulan lebih nih guys karantina di rumah ditetapkan pemerintah. Kamu menghabiskan waktu dengan melakukan apa aja sih? Kepikiran buat dekor ruangan di rumahmu nggak?

Kalau masih bingung, kita bisa mengintip kegiatan penyanyi Indonesia Selvi Kitty selama #DiRumahAja. Artis kelahiran 1993 ini mengusir bosan selama karantina diri di rumah dengan mendekor salah satu ruangan kecil di rumahnya yang nggak terpakai. Selvi Kitty menyulap ruangan tersebut jadi taman mini loh!

1 dari 4 halaman

Ilustrasi Taman Mini ala Selvi Kitty © Diadona

Melalui akun instagram pribadinya 22 April 2020, Selvi Kitty membagikan postingan posenya sedang duduk di taman mini. Dengan bangga, Selvi Kitty bilang merasa puas setelah mendekor ruangan tersebut menjadi taman mini berhias bunga. Apalagi ia mengerjakannya sendiri loh, tanpa bantuan suami.

Tampak ruangan persegi panjang tersebut beralas rumput-rumputan hijau berhias bunga. Bahkan Selvi Kitty juga meletakkan dua kursi berwarna cerah, biru dan merah lengkap dengan meja di sudut ruangan. Nggak hanya di samping kanan deretan bunga tertata rapi, Selvi Kitty juga menambahkan bunga gantung di tembok.

2 dari 4 halaman

Ilustrasi Taman Mini ala Selvi Kitty © Diadona

Selain itu, ruangan ini bisa jadi tempat rahasianya untuk bersantai dan berjemur. Selvi Kitty sengaja membuat taman mininya dengan atap transparan sehingga cahaya matahari bisa menembus ke dalam ruangan bertembok abu-abu tersebut.

3 dari 4 halaman

Asri, adem, minimalis dan juga indah, kata-kata yang pas banget buat menggambarkan hasil dekorasi Selvi Kitty tersebut. Bahkan tembok yang masih dibilang polos itu masih ingin ditambah ornamen lainnya oleh Selvi Kitty.

Ilustrasi Taman Mini ala Selvi Kitty © Diadona

4 dari 4 halaman

Menginspirasi banget kan? Kamu juga bisa sulap ruangan di rumah yang nggak terpakai jadi taman mini kayak gini guys. Selain tanaman hias yang bisa digantung, kamu juga bisa menambahkan rak tempel di tembok dan furniture sebagai hiasannya.

Jangan dilihat aja guys, kamu bisa mulai mencobanya sekarang!

Beri Komentar