Tak Melulu Daging atau Seafood, Jepang Ternyata Punya Varian Tempura dari Daun Maple loh

Reporter : Nasa
Sabtu, 5 September 2020 11:35
Tak Melulu Daging atau Seafood, Jepang Ternyata Punya Varian Tempura dari Daun Maple loh
Kuliner unik ini konon sudah ditemukan sejak 1300 tahun lalu loh

Tempura asal Jepang mungkin lebih lazim dikenal dengan bahan-bahan utama seperti udang, daging, hingga sayur-sayuran. Tapi ternyata tak hanya itu, Jepang juga miliki varian tempura yang cukup unik. Yakni tempura daun maple.

Menurut info dari laman Deep Japan, tempura daun maple ini umumnya disebut sebagai Momiji Tempura. Menariknya, tempura daun maple ini sudah ditemukan oleh masyarakat Jepang sejak 1.300 tahun lalu loh.

1 dari 4 halaman

Tempura Daun Maple © Diadona

2 dari 4 halaman

Cemilan Musim Gugur dari Gunung Minoh, Osaka

Bahan pembuatan tempura varian unik ini adalah daun maple yang sudah mulai berubah warna menjadi kuning kemerah-merahan. Daun maple dengan tipikal itu sangat mudah ditemui saat mulai musim gugur di Jepang.

Daun maple dengan warna kuning kemerahan itu kemudian dikumpulkan, lalu dibersihkan. Setelah itu, daun maple direndam dalam air garam selama beberapa waktu. Ada yang menyebut kalau daun maple harus direndam dalam air garam selama satu tahun.

3 dari 4 halaman

Tempura Daun Maple © Diadona

4 dari 4 halaman

Bercita Rasa Manis

Daun maple yang sudah direndam dalam air garam, kemudian akan dicelupkan pada adonan mentega bercita rasa manis. Barulah setelah itu digoreng dalam minyak panas hingga daun maple dan adonan tempura jadi mengering dan krispi.

Penampakan tempura daun maple ini sangat cantik. Ada sebagian yang menaburinya dengan biji wijen. Wah jadi kayak onde-onde gitu ya. Pasti enak buat dijadikan pendamping minum teh atau kopi. Kalian udah ada yang pernah nyobain tempura daun maple ini?

Beri Komentar