Cara Membuat Manisan Salak Pondoh yang Enak, Pedas, Bertekstur Kering dan Basah Khas Cianjur

Reporter : Yayuk Harini
Kamis, 30 April 2020 16:44
Cara Membuat Manisan Salak Pondoh yang Enak, Pedas, Bertekstur Kering dan Basah Khas Cianjur
Cara membuat manisan salak sangatlah mudah! Manisan salak pondo basah Cianjur, kering dan pedas bisa Moms nikmati di siang hari. Selengkapmnya simak resep berikut ini!

Cara membuat manisan salak sangatlah mudah untuk dipraktikkan di rumah. Yap, cukup menggunakan bahan sederhana berupa air, gula dan garam, Moms bisa menikmati sajian manisan salak yang menyegarkan. Moms juga bisa loh memberikan rasa pedas dan gurih dengan bahan cabe serta terasi. Tekstur keras pada buah salak ini memang sangat cocok diolah menjadi manisan buah yang menyegarkan. Moms bisa menikmatinya dalam keadaan dingin. Jika manisan sudah jadi, bisa tuh dimasukkan ke dalam kulkas dulu, Moms.

Manisan buah salak sendiri selain enak dan menyegarkan juga memiliki banyak manfaat loh, Moms. Buah salak memiliki kandungan pterostilbene yang merupakan agen menurunkan glukosa darah. Hal ini sangat baik untuk membantu kendalikan diabetes serta menurunkan kadar gula darah. Selain itu, buah salak juga memiliki kandungan kalsium, tanin, saponin, flavonoid, dan beta-karoten yang sangat bagus untuk menutrisi perut.

Nah, sudah tahu dong Moms bagaimana manfaat buah salak untuk kesehatan tubuh. Moms bisa membuat olahan yang enak dari buah salak ini. Yuk langsung saja simak resep cara membuat manisan salak yang telah Diadona ulas berikut ini. Selamat mencoba!

1 dari 3 halaman

1. Cara Membuat Manisan Salak Basah Pedas Pondoh

Cara Membuat Manisan Salak © Diadona

Cara membuat manisan salak yang pertama adalah dengan mengolahnya menjadi tekstur basah. Rasa manisan salak basah ini adalah manis dan pedas. Moms bisa menikmatinya dalam keadaan dingin dari kulkas. Selengkapnya, simak resep cara membuat manisan salak berikut ini.

Bahan:
- 10 buah salak pondoh
- 4 buah cabe rawet merah
- 3 sdm gula pasir
- 1/2 sdt garam
- Secukupnya terasi
- 3 sdm cuka
- 1 liter air

Cara membuat manisan salak basah pedas:

a. Masak air hingga mendidih, sambil menunggu air masak, Moms bisa menghaluskan bahan cabe dan terasi.

b. Masukkan cabe dan terasi halus. Tambahkan juga bahan gula pasir dan garam.

c. Masukkan cuka dan buah salak yang telah dikupas dan dipotong sesuai selera.

d. Masak selama kurang lebih 2 menit. Cek rasa sesuai selera dan angkat.

e. Dinginkan manisan salak suhu ruangan. Bisa langsung dihidangkan atau disimpan dulu dalam kulkas.

2 dari 3 halaman

2. Cara Membuat Manisan Salak Kering

Cara Membuat Manisan Salak © Diadona

Nggak hanya manisan salak basah yang menyegarkan, Moms juga bisa membuat manisan salak kering. Cara membuat manisan salak ini adalah merendamnya dengan larutan bisulfit selama 15 menit. Selengkapnya simak resep berikut ini.

Bahan:
- 1 kg salak
- 500 gram gula putih
- 1 liter air
- 3 sdm garam

Cara membuat manisan salak kering:

a. Kupas salak dari kulit luarnya. Jangan lupa untuk mengupas kul;it arinya ya Moms. Belah buah salak menjadi dua bagian atau potong sesuai selera lalu cuci hingga bersih.

b. Rendam daging salak menggunakan larutan garam dan air selama semalam. Cuci bersih dengan air hangat dan tiriskan.

c. Buatlah bahan sirup manis menggunakan campuran bahan gula putih dan air. Masak kedua bahan tersebut hingga mendidih.

d. Masukkan sirup gula ke dalam toples. Tambahkan juga buah salak ke dalamnya. Rendam selama satu minggu.

e. Nah, untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal, Moms bisa merendamnya dengan larutan asam askorbat selama 7 menit.

f. Untuk membuat manisan kering, maka harus merendamnya juga dengan larutan bisulfit selama 15 menit.

g. Taburi juga dengan gula untuk menambah sensasi manis pada olahan manisan salak kering ini.

3 dari 3 halaman

3. Cara Membuat Manisan Salak Cianjur

Cara Membuat Manisan Salak © Diadona

Cara membuat manisan salak Cianjur ini sangatlah mudah Moms. Cukup dengan memanfaatkan bahan gula putih, garam, dan air saja. Moms harus merendam buah salah ke dalam larutan manis selama 1 manggu untuk emndapatkan hasil yang maksimal. Selengkapnya, simak resep cara membuat manisan salak Cianjur berikut ini.

Bahan:
- 1 kg buah salak
- 500 gram gula putih
- 3 sdm garam
- 1 liter air

Cara membuat manisan salak Cianjur:

a. Kupas buah salak dan hilangkan juga kulit arinya. Cuci bersih lalu buang bijinya dan potong sesuai selera.

b. Rendam buah salak potong ke dalam larutan garam selama satu malam. Bilas dengan air hangat kemudian tiriskan.

c. Masukkan air dalam panci, masak hingga mendidih. Tambahakan bahan gula dan masak hingga mengental. Angkat air gula dan biarkan dingin.

d. Masukkan air gula yang telah dingin ke dalam toples. Masukkan juga buah salak ke dalamnya dan rendam selama satu minggu.

e. Setelah satu minggu, manisan salak khas Cianjur siap untuk dinikmati.

Itulah resep cara membuat manisan salak pondo yang enak, pedas, tekstur kering dan basah khas Cianjur. Yuk Moms langsung saja dipraktikkan di rumah. Segera persiapkan bahan-bahannya, ya!

Beri Komentar