10 Jenis Ikan Air Laut yang Bisa Dikonsumsi, Lezat dan Kaya akan Protein!

Reporter : Arif Mashudi
Kamis, 2 September 2021 10:00
10 Jenis Ikan Air Laut yang Bisa Dikonsumsi, Lezat dan Kaya akan Protein!
Untuk menjaga kesehatan serta memenuhi beberapa nutrisi yang dihasilkan oleh ikan, ada baiknya kita untuk untuk membiasakan diri mengonsumsi ikan lebih sering.

Berbagai jenis ikan air laut sudah menjadi hidangan makanan yang banyak digemari masyarakat. Selain rasanya yang memang enak, banyaknya kandungan protein, vitamin, dan mineral yangh ada dakam ikan juga menjadi alasan kenapa ikan sangat digemari.

Masih dari segi kesehatan, ikan laut sudah menjadi salah satu makanan paling sehat untuk jantung. Banyak jenis ikan air laut yang memiliki lebih sedikit kolesterol dan lemak jenuh daripada daging.

Untuk masalah harga, masih banyak orang yang beranggapan jika harga ikan mahal. Padahal, kenyataannya tidak selalu demikian, karena masih banyak jenis ikan laut yang relatif terjangkau dan mudah didapat. Ikan-ikan seperti tongkol dan bawal adalah salah duanya.

Nah, untuk menjaga kesehatan serta memenuhi beberapa nutrisi yang dihasilkan oleh ikan, ada baiknya kita untuk untuk membiasakan diri mengonsumsi ikan lebih sering. Biat nggak bosan, berikut Diadona.id telah merangkum ulasan tentang jenis-jenis ikan air laut yang bisa dikonsumsi.

1 dari 6 halaman

1. Ikan Teri

Jenis Ikan Laut © Diadona

Ikan teri adalah jenis ikan air laut yang cukup gampang ditemukan. Ikan teri kaya akan protein yang menyediakan asam lemak omega-3. Menambahkan ikan teri ke dalam makanan juga meningkatkan asupan mineral dan memberi tubuh banyak kalsium dan selenium. Ikan teri juga kaya akan vitamin B-12 dan B-6 yang bermanfaat bagi tubuh.

2. Ikan Tongkol

Jenis Ikan Laut © Diadona

Setali tiga uang dengan ikan Teri, ikan Tongkol juga merupakan jenis ikan air laut yang mudah untuk ditemukan di kios-kios penjual ikan. Tongkol dijual dalam bentuk ikan segar, ikan beku, dan dikalengkan.

Tongkol adalah sejenis ikan laut dari suku Scombridae. Tongkol disebut juga sebagai mackerel tuna. Untuk kandungan gizi yang ada di dalam tersebut berupa protein, kalsium, zat besi, magnesium, fosofor, kalium, dan selenium.

2 dari 6 halaman

3. Ikan Tuna

Jenis Ikan Laut © Diadona

Berbeda dari dua ikan di atas, ikan Tuna adalah jenis ikan laut yang memiliki nilai jual yang cukup mahal. Hal ini mungkin dipengaruhi oleh banyaknya protein yang dikandung oleh ikan ini yang mana sangat baik untuk kesehatan tubuh.

Indonesia sendiri merupakan satu dari sekian banyak negara penghasil ikan tuna terbesar di dunia. Untuk penyajiaannya sendiriikan Tuna sering diolah dengan bumbu balado, kuah kuning, saus teriyaki, saus tiram, sup, hingga tongseng. Ya tergantung selera penikmatnya lah.

4. Ikan Kuwe

Ikan juga merupajan jenis ikan laut yang bisa dikonsumsi yang cukup populer. Hal dikarenakan, Ikan Kuwe adalah ikan yang cukup mudah untuk ditemukan karena hidup di perairan dangkal.

Biasanya, Ikan kuwe dipasarkan dalam bentuk segar dan juga asin kering. Seperti ikan laut pada umumnya, ikan ini juga kaya akan kandungan protein.

3 dari 6 halaman

5. Ikan Bawal

Ikan bawal ini menskipun hidup di perairan yang cukup dalam namun tetap menjadi salah satu jenis ikan laut yang populer. Ikan bawal hitam atau Formio niger (Formionidae) hidup di perairan agak jauh dari pantai sampai kedalaman 100 m.

Selain rasanya yang lezat, ikan ini juga mempunyai daerah penyebaran yang cukup luas. tersebar hampir di seluruh perairan Indonesia, terutama Laut Jawa, Selat Malaka, sepanjang perairan Kalimantan, Sulsel Arafuru, ke utara sampai Teluk Benggala, Teluk Siam, sepanjang Laut Cina Selatan, Philipinna.

6. Ikan Tenggiri

Jenis Ikan Laut © Diadona

Ikan Tenggiri juga merupakan jenis primadona ikan laut yang bisa dikonsumsi di Indonesia. Tak hanya itu, ikan ini juga menjadi bahan beberapa makanan khas Indonesia seperti Pempek, kerupuk Kemplang, bakso ikan , dan banyak lainnya.

Ikan tenggiri atau Scomberomorus commerson (Scombridae) biasanya hidup menyendiri (soliter) diperairan pantai, lepas pantai dan termasuk ikan buas, predator dan karnivor. Makanannya ikan-ikan kecil, cumi-cumi, dan dapat mencapai panjang 200 cm, umumnya 60-90 cm.

4 dari 6 halaman

7. Ikan Kerapu

Ikan Kerapu ini mungkin cukup asing untuk beberapa orang. Selain namanya yang kurang populer, ikan ini juga tergolong loner atau ikan yang menyendiri sehingga penangkapannya relatif sedikit dari ikan lainnya yang bergerombol.

Ikan kerapu tergolong ikan pelagis atau ikan karang.Jenis ikan laut ini dipasarkandalam bentuk segar, asin-kering dengan harga sedang.

8. Ikan Cakalang

Jenis Ikan Laut © Diadona

 

Berbeda dengan ikan Kerapu, jenis ikan laut Cakalang ini hidupnya cenderung bergerombol. Ikan Cakalang ini ternayat juga masih satu keluarga dengan tuna yaitu Scombridae.

Selain memiliki kandungan protein yang tinggi ikan ini juga kaya akan vitamin A,C dan vitamin D. Bahkan, secara khusus, mengkonsumsi ikan ini secara rutin bisa membuat elastisitas kulit sangat baik loh.

5 dari 6 halaman

9. Ikan Sardine

Sangat tidak asing bukan nama dari ikan ini? Ya, ini adalah ikan yang dibuat untuk produk sarden kalengan yang bisa kita temui di super market. Pembuatan darden kalengan ini disebabkan sifat alamiah ikan ini yang mudah membusuk.

Maka dari itu untuk meminimalisir kerugian dibuatlah sarden kalengan. Tapi tentu saja yang diolah sarden kalengan adalah yang masih mempunyai kondisi yang bagus. Cara pembuatan sarden kaleng tersebut menggunakan teknik perendaman menggunakan garam cair dengan konsentrasi 15% supaya dagingnya tidak mudah hancur.

10. Ikan Kakap

Jenis Ikan Laut © Diadona

Terakhir ada ikan Kakap. Ini juga jenis ikan laut yang sangat populer. Baik itu ikan kakap merah atau pun ikan kakap putih. Dua-duanya merupakan sajian lezat untuk kuliner bahari.

Namun, kebanyakan masyarakat lebih memilih ikan kakap merah karena dagingnya yang lebih tebal daripada ikan kakap putih. Selain lezat untuk dinikmati sebagai sajian ikan original, ikan ini juag biasa digunakan untuk bahan makanan lain seperi bakso ikan atau pun kerupuk.

Jadi itulah beberapa jenis ikan laut yang bisa dikonsumsi dan memiliki banyak kandungan protein dan gizi yang sangat baik buat kesehatan. Semoga ini bisa bermanfaat buat kita semua ya.

Beri Komentar