Miliki Dua Anak, Daniel Mananta Ajarkan Manajemen Keuangan Sejak Dini Pada Buah Hati

Reporter : Riza Umami
Rabu, 25 November 2020 08:17
Miliki Dua Anak, Daniel Mananta Ajarkan Manajemen Keuangan Sejak Dini Pada Buah Hati
Gimana ya caranya?

Daniel Mananta adalah salah satu presenter terkenal di Indonesia. Hal ini tentu saja karena kerja kerasnya dan Daniel sendiri memang sudah dari remaja terjun ke dunia hiburan. Wah, udah cukup lama ya.

Dia pun adalah sosok pria yang cerdas dan hal ini pula yang terlihat dari bagaimana caranya dalam mendidik anak-anaknya. Daniel memang sudah menikah dengan Viola Maria pada tahun 2011. Keduanya pun kini telah dikaruniai dua anak.

1 dari 4 halaman

Artis yang satu ini memang terkenal sangat tertutup mengenai keluarganya. Hal ini tentu saja karena Daniel memang ingin memisahkan dunia pekerjaannya dengan keluarganya. Meski begitu dia adalah sosok ayah yang baik bagi anak-anaknya.

Daniel Mananta © Diadona

Daniel bahkan sudah mengajarkan tentang manajemen keuangan sejak dini kepada dua anaknya tersebut. Hal ini, dia ungkapkan dalam salah satu video yang tayang di saluran YouTube Boy William.

2 dari 4 halaman

Saat lagi home tour di rumahnya Daniel bersama Boy William, dia menunjukkan kamar anak-anaknya. Di sana, ternyata ada kedua anak Daniel masing-masing punya tiga toples. Toples ini pun berisi uang dengan kegunaan yang berbeda-beda.

Daniel Mananta © Diadona

Pada toples pertama, itu adalah uang yang bisa mereka gunakan untuk membeli apa pun yang mereka inginkan. Kemudian, di toples berikutnya itu adalah uang yang mereka tabung. Terakhir, ada toples ketiga untuk donasi, di mana uang itu nantinya akan diberikan pada orang lain yang membutuhkan.

3 dari 4 halaman

Daniel pun mengatakan kalau anak-anaknya memang harus dibiasakan dari kecil tentang manajemen uang seperti ini. Cara anak-anak Daniel mendapatkan uang pun ternyata mereka harus kerja. Daniel punya tiga kerjaan yang bisa dilakukan oleh buah hatinya.

Daniel Mananta © Diadona

Ketika anaknya mengerjakan semua pekerjaan itu, dia akan mendapatkan uang sesuai umurnya. Kerjaan yang diberikan Daniel pada anaknya ini misalnya membantu mamanya memasak, mencuci vespa mamanya, membantu menjaga adiknya. Kerjaan ini pun tentu saja disesuaikan dengan usia masing-masing anak Daniel.

Sebenarnya, Mom memang perlu mengajari anak tentang manajemen keuangan sejak dini seperti yang dilakukan oleh Daniel Mananta. Hal ini pun akan memberikan beberapa manfaat seperti anak sudah terbiasa mengelola keuangannya sendiri. Kemudian dia pun tak akan menjadi orang boros yang membeli barang-barang yang tidak terlalu diperlukan ketika sudah dewasa nanti.

4 dari 4 halaman

ilustrasi anak menabung © Diadona

Anak pun mulai diajarkan bertanggung jawab pada uangnya sejak kecil. Dia jadi tahu bahwa di dunia ini tak ada yang gratis dan dia pun harus bekerja dulu untuk mendapatkan uang sehingga dia akan lebih menghargai uang hingga besar nanti.

Wah, ternyata memang penting ya untuk mengajari anak tentang manajemen uang ini sejak kecil. Mom tentu bisa menggunakan cara seperti Daniel Mananta yaitu memakai beberapa toples dengan fungsi uang yang berbeda-beda. Bisa juga dengan cara lain sesuai dengan keinginan ibu. Selamat mencoba ya.

 

Beri Komentar