Kakek 62 Tahun Ini Menggaet Rekor Plank Terlama di Dunia, Mau Tahu Rahasianya Nggak?

Reporter : M. A. Adam Ramadhan
Selasa, 25 Februari 2020 11:20
Kakek 62 Tahun Ini Menggaet Rekor Plank Terlama di Dunia, Mau Tahu Rahasianya Nggak?
8 Jam, 15 menit, 15 detik. Kakek George Hood, kok bisa plank selama itu sih?

Plank merupakan salah satu latihan yang sangat bermanfaat untuk tubuh kita. Selain memperkuat dirimu, plank juga sangat berguna untuk menghilangkan lemak di perut sehingga menjadi kencang.

Tapi, melakukan plank nggak semudah kamu melihat orang-orang melakukannya. Bahkan, anak-anak muda perlu banyak kali melakukannya dengan benar dan lama.

Namun, gimana kalau ternyata seorang kakek justru memegang reko plank terlama di dunia?

1 dari 4 halaman

George Hood

Ya, namanya adalah George Hood, kakek usia 62 tahun yang berhasil meraih rekor plank terlama di dunia.

FYI, George Hood adalah seorang mantan tentara veteran dari Napervilee, AS, dan dia baru saja memegang baru dengan gelar 'plank terlama' di dunia.

Sebelumnya, rekor terlama hanya dipegang dalam waktu 14 menit. Pada tahun 2019, seorang wanita Kanada menyusul rekor tersebut dengan catatan 4 jam, 19 menit, dan 55 menit.

Sedangkan Kakek George menyusul dua kali lipatnya, yaitu dengan jumlah sekitar 8 jam.

2 dari 4 halaman

Kakek George, nggak mau bagi rahasianya nih?

George Hood Plank Terlama © Diadona

Guys, ternyata Kakek George nggak semata-mata langsung bisa melakukan plank selama. Dia butuh waktu lama dan bahkan latihan yang intensif. Perjuangannya nggak mudah, berat!

Dia menghabiskan waktu untuk olahraga selama 7 jam perhari, dan bahwa bisa sampai melakukan 1200 sit-up setiap harinya. Dia melakukan apapun agar bentuk tubuh yang ideal.

Kakek George pernah mengikuti beberapa kali rekor plank. Ketika ditanya bagimana dia kuat melakukan plank dalam jumlah waktu yang lama, yang nggak juga melelahkan tubuh tapi juga mental, dia berkata begini kira-kira:

" Ketika melakukan plank, saya sering membayangkan aku adalah pohon. Semua energi yang dikeluarkan berasal dari (dalam) bumi. Seperti pohon, saya pun mempunyai akar dan akar-akar tersebut merambat masuk jauh ke dalam. Dengan demikian, saya pun siap menghadapi segala badai (rintangan) yang ada. Saya akan tetap pada pose saya tanpa ada keraguan."

3 dari 4 halaman

Tips Melakukan Plank dengan Benar

Meskipun rekor plank yang dimiliki oleh Kakek George nampaknya mustahil banget untuk kita capai, tapi enggaknya kamu perlu tahu gimana cara melakukan plank dengan benar.

1. Pastikan punggung lurus sejajar dengan tubuh.

2. Tahan tubuh kamu dengan lengan tangan dan kaki.

3. Kalau kamu seorang pemula, jangan terlalu dipaksakan. Dengarkan kata tubuh kamu, dan berhenti kalau emang sudah nggak kuat. Tapi, usahkan dengan memulai plank dalam 30 menit terlebih dahulu.

4. Napas dengan benar. Jangan sampai kamu menahan napas ketika plank. Menurut beberapa peneliti, hal tersebut sangat nggak dianjurkan.

5. Kalau sudah berhasil melakukan plank selama 30 detik, kamu bisa menambahkan catatan waktu plank kamu lebih lama lagi. Ingat, fokus pada otot glutes, perut, dan bahu

4 dari 4 halaman

Nah, sampai sini kamu udah pengin plank belum? Nggak usah terlalu fokus pada catatan Kakek George kok. Yang penting kamu melakukan plank dan badan tetap fit.

Semoga bermanfaat, ya!

Beri Komentar