Viral Pejabat Publik Adakan Hajatan di Tengah Wabah Corona, Padahal Warganya Dilarang

Reporter : Riza Umami
Selasa, 9 Juni 2020 09:17
Viral Pejabat Publik Adakan Hajatan di Tengah Wabah Corona, Padahal Warganya Dilarang
Bukannya ngasih contoh yang baik, eh malah yang ngelanggar aturan sendiri.

Himbauan untuk tidak melakukan kegiatan kumpul-kumpul termasuk tidak mengadakan hajatan dulu masih berlaku hingga kini. Hal ini tentu saja untuk menghindari adanya penyebaran massal dari virus Corona yang sekarang sudah menyebar di Indonesia.

Pejabat publik pun seharusnya memberikan contoh yang baik untuk warganya, tetapi tidak demikian dengan yang ada dalam video berikut ini. Baru-baru ini sebuah video viral dan beredar di dunia maya. Video ini pun langsung menarik perhatian warganet dan mendapatkan banyak kecaman.

1 dari 2 halaman

Hal ini disebabkan dalam video tersebut menampilkan dua acara kumpul-kumpul yang malah diadakan oleh pejabat publik. Dilansir dari laman radarcirebon.com (03/06), acara yang pertama yaitu acara pelepasan salah seorang camat yang memasuki masa pensiun. Kemudian cuplikan video itu juga menunjukkan sebuah acara ulang tahun salah seorang pejabat di Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.

Padahal warga masih tak boleh mengadakan hajatan apa pun. Bahkan di Kuningan sendiri sempat ada salah seorang warga yang menggelar hajatan, tetapi dibubarkan. Video yang viral tersebut salah satunya dibagikan oleh sebuah akun Instagram yaitu @viralno.1, berikut ini unggahannya.

      View this post on Instagram

Beredar video viral yang memperlihatkan acara pelepasan salah seorang camat yang memasuki masa pensiun dan acara ulang tahun pejabat di Kabupaten Kuningan menuai polemik. . Dalam situasi pandemi covid-19, di kuningan sendiri sempat viral rakyat yang menggelar hajatan dibubarkan. Namun kini ada oknum pejabat malah bikin "pesta" dengan mengundang kerumunan massa. . Dalam video pertama tampak memperlihatkan tamu undangan saat mengantre di prasmanan untuk mengambil makanan dan tanpa mengindahkan protokol covid19. . Sementara video kedua menggambarkan acara ulangtahun kepada Bupati Kuningan H Acep Purnama SH MH. . Via : makassar_iinfo Video : Radar Cirebon Credit @viralbanget.tv . . #pejabat #bikin #pesta

A post shared by VIRAL NO.1 INDONESIA (@viralno.1) on

2 dari 2 halaman

Video ini pun lantas mendapatkan banyak kecaman dari netizen. Berikut ini beberapa komentar pedas yang dilontarkan warganet.

@annisa_nc menulis, " Miris sih, yang seharusnya memberi contoh yang baik dan benar,malah memberi contoh yang tidak benar, tapi ya bagaimana lagi kalau semua orang egois semua hanya mementingkan diri sendiri tanpa memikirnya orang disekitarnya ya gini jadinya, virus semakin menyebar dan sulit untuk dimusnakan."

@marcellinofernando_12 membalas, " Hajatan apa nih????kok satpol pp dan tni tidak berani tuk membubarkan?"

@wahyuprayogi_95 berkomentar, " Sebentar lagi pasti akan ada video klarifikasi."

Di tengah wabah seperti ini sudah seharusnya baik warga maupun pejabat pemerintahan mematuhi himbauan yang diberlakukan sekarang. Yuk, jangan egois dulu, kita harus bekerja sama mematuhi peraturan yang diberlakukan sekarang agar wabah virus Covid-19 ini segera berakhir.

Beri Komentar