© Instagram.com/@ahmaddhaniofficial
Jika bicara tentang sosok Ahmad Dhani, tentu tidak bisa jauh dari yang namanya kontroversi. Berbagai macam permasalahan selalu menghampiri pentolan Dewa 19 terszebut.
Mulai dari berurusan dengan hukum sampai masuk penjara pernah Ahmad Dhani alami. Walaupun begitu, tidak ada rasa penyesalan terhadap apa yang Ahmad Dhani lakukan.
Ahmad Dhani mengatakan jika ia tidak pernah menyesali apa pun yang telah ia lakukan dalam hidupnya. Termasuk bercerai dengan Maia Estianty.
Hal ini Ahmad Dhani ungkapkan dalam podcast bareng Deddy Corbuzier. Saat itu ia diwawancarai tentang sepak terjang dirinya yang tidak jauh dari kontroversi.
Video Youtube Deddy Corbuzier © youtube.com/Deddy Corbuzier
Mulanya, Deddy bertanya kepada Dhani apakah semua hal yang telah ia perbuat menjadi pelajaran baginya. Dhani merasa kalau apa yang telah ia lakukan dalam hidup tidak ada yang salah.
" Kalo ditanya gua kapok apa enggak, gua gak pernah menyesali apapun yang pernah gua lakukan dalam hidup. Karena gua ini termasuk orang yang merasa hidup gua ini gak pernah salah," jawab Ahmad Dhani.
Ahmad Dhani juga mengatakan bahwa ia juga tidak menyesali bercerai dengan sang mantan istri, Maia Estianty.
" Termasuk bercerai dengan Maia pun gua gak salah. Karena it was meant to be," lanjut Dhani.
Ahmad Dhani juga tidak menyesali perbuatannya yang membuat dirinya masuk penjara. Ia menganggap kalau hal tersebut memang harus ia lakukan.
Ahmad Dhani © Youtube / Indonesian Idol
Diantara kalian ada gak yang gak pernah menyesali perbuatan kayak Ahmad Dhani gitu?
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif
Bukan Sekadar Main-Main, Ini Panduan Santai Mengenal Fase Motorik Anak dan Cara Melatihnya

Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif

Sah! Brisia Jodie dan Jonathan Alden Mengikat Janji di Katedral

Resmi Jadi Ibu, Vior Melahirkan Putri Pertama dengan Nama Cantik, Wajah Baby V Bikin Penasaran

Akhirnya Sah! Dara Arafah dan Rehan Mubarak Resmi Menikah di Tanah Suci

Amanda Manopo Umumkan Hamil Anak Pertama, Sara Wijayanto Siap Jadi 'Buyang'