© Instagram.com/@inijedar/@erickbanaiskandar
Beberapa hari yang lalu, kakak Jessica Iskandar, Erick Iskandar sempat membuat heboh lewat Instagram Story. Ia memposting tentang parasit yang diduga menyindir seseorang yanitu Richard Kyle.
"Intinya, kesalahan berulang-ulang gitu. Kayak cukuplah sangkali aja gitu" ucap Erick Iskandar dalam sebuah video yang diunggah di kanal YouTube RCTI - INFOTAINMENT pada 17 Juli 2020 lalu.
Jessica Iskandar © instagram @inijedar
Tak hanya itu, Jessica Iskandar juga memberikan ungkapan tentang perkembangan hubungannya dengan Richard.
" Kasih semangat itu sih yang paling penting" ucap Jessica Iskandar singkat dan tak mau bertele-tele.Terlihat sekali bahwa Jessica Iskandar tampak dirundung masalah karena hanya bisa berkomentar sedkit saat ditanya tentang kabar terbaru dari Richard.
Selain itu, kakak Jessica Iskandar yang baru-baru ini selalu ada menemani sang adik hingga ke rumah sakit untuk melakukan pemeriksaan terkait penyakit yang ia derita.
" Kita gak pernah ada yang tahu hati orang, kadang-kadang semua di depan itu rasanya manis, kita gak pernah tahu" ujar Erick menyinggung tentang postingan yang baru-baru ini ia unggah tentang 'Parasit'
Sejauh ini, hubungan Jessica Iskandar dan Richard Kyle memang terbilang tidak baik-baik saja. Mengingat akan beberapa kejadian yang selalu hadir dalam kehidupan keduanya seperti operasi kaki yang dijalani Richard, kecelakaan yang menimpa sang ayah, pandemi covid-19, hingga yang terakhir adalah sakitnya Jedar.
Namun, Jessica Iskandar yakin bahwa semua itu terjadi bukan semata-mata karena ujian pernikahan, tapi memang sudah jalannya.
" Kejadian ini bisa terjadi kapan aja, cobaan pernikahan ya mudah-mudahan enggak" tutur Jedar.

Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia

Profil Fina Phillipe, Sosok Atlet Perempuan yang Mewakili Indonesia di Physical Asia

Katy Perry Resmi Go Public Bareng Justin Trudeau, Rayakan Ulang Tahun di Paris

Kris Dayanti Bawa Pulang Perak dari World Kungfu Championship