Sinopsis Film Green Lantern (2011), Aksi Keren Ryan Reynolds Jadi Superhero

Reporter : Arifina
Selasa, 19 September 2023 12:17
Sinopsis Film Green Lantern (2011), Aksi Keren Ryan Reynolds Jadi Superhero
Kalian sudah nonton film ini belum?

Green Lantern adalah film superhero Amerika Serikat tahun 2011 yang diadaptasi dari karakter DC Comics dengan nama yang sama. Film ini disutradarai oleh Martin Campbell, diproduseri oleh Greg Berlanti, Andrew Haas, Geoff Johns, dan Donald De Line.

Aktor Ryan Reynolds didapuk sebagai bintang utama di film Green Lantern. Aksi Ryan Ronalds tentu saja tak sendirian, ia beradu akting dengan Blake Lively, Mark Strong, Peter Sarsgaard, Taika Waititi, dan Angela Bassett.

1 dari 6 halaman

Sinopsis Film Green Lantern © Diadona

Film ini merupakan film DC pertama setelah Catwoman (2004) silam. Pembuatan film ini tidak melibatkan studio Legendary Pictures.

Karakter Ryan Ronalds sebagai superhero di film Green Latern menjadi yang paling menarik untuk ditonton. Beberapa kali film ini sudah ditayangkan di televisi swasta Tanah Air lho!

Sudahkah kalian menontonnya? Simak dulu sinopsisnya berikut yuk!

2 dari 6 halaman

Sinopsis Film Green Lantern

" Green Lantern" mengisahkan tentang seorang penerbang jet tempur berbakat bernama Hal Jordan (Ryan Reynolds). Ia menjalani hidup di kota Coast City.

Hal adalah seorang individu yang cerdas namun juga memiliki sikap sembrono dan tak terikat. Namun, hidupnya berubah secara drastis ketika dia secara tak sengaja menemukan cincin hijau kosmik yang misterius setelah pesawat luar angkasa alien jatuh ke Bumi.

Cincin hijau tersebut ternyata adalah bagian dari Green Lantern Corps, sebuah organisasi antariksa yang berusaha menjaga perdamaian di seluruh alam semesta. Setiap anggota Green Lantern Corps diberikan cincin tersebut, yang memberikan kekuatan luar biasa kepada pemiliknya.

3 dari 6 halaman

Sinopsis Film Green Lantern © Diadona

Cincin tersebut mampu menciptakan segala bentuk benda dan senjata, selama pemiliknya memiliki keberanian dan imajinasi yang cukup besar.

Hal Jordan kemudian ditemukan oleh Abin Sur (Temuera Morrison), seorang Green Lantern yang terluka parah dalam kecelakaan pesawat luar angkasa tersebut. Sebelum meninggal, Abin Sur memilih Hal sebagai penggantinya dan memberikan cincin hijau serta batu energi bernama Central Power Battery.

Hal Jordan juga harus belajar mengendalikan kekuatan cincin dan mengambil peran sebagai Green Lantern sejati untuk melindungi alam semesta dari ancaman yang sangat kuat.

4 dari 6 halaman

Sementara itu, di Bumi, seorang ilmuwan jenius bernama Hector Hammond (Peter Sarsgaard) juga terlibat dalam peristiwa tersebut. Hector Hammond secara tidak sengaja terpapar radiasi dari cincin yang rusak milik Abin Sur dan mulai mengalami perubahan yang mengerikan.

Ia mendapatkan kekuatan telepati dan telekinesis yang sangat kuat, tetapi juga mulai kehilangan kemanusiaannya. Hal Jordan harus belajar mengendalikan kekuatan barunya dan menghadapi berbagai tantangan, termasuk Hector Hammond dan ancaman besar lainnya yang mengintai alam semesta.

Di sisi lain, Hal juga harus memutuskan apakah ia bersedia menerima tanggung jawab sebagai Green Lantern dan mengorbankan kehidupan pribadinya demi melindungi alam semesta.

5 dari 6 halaman

Sinopsis Film Green Lantern © Diadona

" Green Lantern" adalah film yang menggabungkan aksi spektakuler dengan unsur-unsur fiksi ilmiah yang menarik.

Film ini mengikuti perjalanan Hal Jordan dalam menerima peran barunya sebagai salah satu Green Lantern dan berjuang untuk menjaga perdamaian di alam semesta.

Dengan visual efek yang mengagumkan dan pertarungan seru, film ini mempersembahkan cerita superhero yang epik. Bagi penggemar film superhero " Green Lantern" adalah tontonan yang menarik banget!

Beri Komentar