© Instagram.com/da2_rizki123 & Instagram.com/lestykejora
Hubungan Rizki dan LEsti memang begitu melekat di benak masyarakat. Pasalnya, hubungan yang dirajut kedua pedangdut muda ini memang berlangsung cukup lama.
Dalam tayangan Okay Bos beberapa bulan yang lalu, Rizki sempat menceritakan keseriusan hubungannya dengan Lesti bahkan soal keinginannya untuk segera menikah.
Rizki dalam Acara Okay Bos © YouTube Trans 7 Official
" Kalo Iki sih pengennya, pengen (segera menikah).. mungkin mengarah untuk ke situ (nikah) mungkin belom kalo orang tuanya Lesti. Kalo orang tuanya Iki sendiri sih kembali ke Ikinya.." ungkap Rizki saat itu.
Bukan hanya Rizki yang sempat diundang ke Okay Bos, Lesti pun sempat menjadi bintang tamu dalam acara yang dibawakan oleh Raffi tersebut. Sama seperti Rizki, Lesti pun sempat ditanyai soal keseriusan hubungannya dengan kembaran Ridho tersebut.
Lesti dalam Acara Okay Bos © YouTube Trans 7 Official
" Kalo memang dia (Rizki) mau serius ya boleh, silakan datengi orang tua dedek aja.." ungkap Lesti.
Nyatanya, apa yang sempat mereka ungkapkan beberapa saat lalu, tidak terealisasi sampai sekarang. Hubungan keduanya justru kandas, dan kini Rizki telah resmi bersanding dengan wanita lain.
Saat diingatkan soal hal tersebut, Rizki pun menanggapi dengan cukup bijak.
Rizki dalam Acara Okay Bos © YouTube Trans 7 Official
" Inget nggak ki?" tanya Raffi.
" Inget.. ya, memang udah garisnya tidak bisa bersatu ya mau diapain lagi.." pungkas Rizki.
Benar juga sih, mau selama apapun pacaran.. kalo bukan jodohnya, ya pasti putus juga. Anyway, semoga Rizki benar-benar berjodoh dengan Nadya ya. Kita doain aja supaya Rizki dan Lesti berbahagia dengan jalannya masing-masing. Aamiin..
Tonton selengkapnya di sini:

Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia

Profil Fina Phillipe, Sosok Atlet Perempuan yang Mewakili Indonesia di Physical Asia

Katy Perry Resmi Go Public Bareng Justin Trudeau, Rayakan Ulang Tahun di Paris

Kris Dayanti Bawa Pulang Perak dari World Kungfu Championship