Cara Membuat Ringkasan yang Mudah, Simple, dan Menarik

Reporter : TIM MAGANG ASIK
Jumat, 14 Oktober 2022 12:37
 Cara Membuat Ringkasan yang Mudah, Simple, dan Menarik
Diadona telah rangkum beberapa tips cara membuat ringkasan yang wajib kalian simak!

Ketika belajar di kelas, pasti kamu akan mencatat seluruh penjelasan guru, dosen, beserta tulisannya di papan tulis agar kita dapat mempelajarinya kembali. Ringkasan menjadi hal yang tidak pernah terlepas dari siswa sekolah, mahasiswa, bahkan tenaga pengajar. Pada umumnya ringkasan adalah tulisan singkat dari sebuah sumber atau rujukan yang memberikan pembaca pemahaman yang menyeluruh.

Ringkasan biasanya tidak hanya digunakan untuk kebutuhan belajar, namun juga untuk sarana penyampaian informasi penting yang lebih efektif seperti ringkasan novel, ringkasan film, ringkasan peristiwa, dan sebagainya. Ringkasan dapat ditulis langsung di buku tulis, pada Microsoft Word, atau hanya menggaris bawahi informasi penting pada teks berparagraf. 

Ringkasan berguna dalam menyajikan gambaran singkat tentang suatu ide dalam bentuk paragraf yang memberikan cukup detail sehingga pembaca terbantu dalam memahami sebuah informasi penting, sekaligus menyoroti tujuan tersirat penulis yang menjadi rujukan sumber ringkasan.

Untuk membantu kamu dalam menyusun ringkasan yang menarik dan tidak membosankan ketika dibaca, Diadona telah merangkumkan beberapa tips cara membuat ringkasan yang wajib kalian simak!

 

1 dari 2 halaman

Cara Membuat Ringkasan Sendiri

Cara membuat ringkasan sebenarnya sangat mudah. Untuk membuat suatu ringkasan, kamu harus mengetahui beberapa hal penting di dalamnya. Berikut langkah – langkah yang bisa kamu ikuti:

  1. Membaca Utuh Topik yang Akan Diringkas

Agar tidak bingung poin – poin informasi yang akan diringkas, kita perlu membaca keseluruhan isi teks bacaan dan memahaminya untuk mendapatkan inti informasi yang akan ditulis untuk dipelajari ulang. 

Jangan lupa juga untuk memahami makna setiap kalimat yang tertulis supaya kalian dapat meringkas secara efektif. 

Sebaiknya, kamu juga perlu membaca setiap daftar isi yang tertulis di rujukan sehingga kita mendapatkan penunjang pokok pikiran dari rujukan informasi yang dapat membantu memudahkan berbagai ide yang harus disusun sebagai ringkasan. 

Jika kamu tipe yang pelupa, bisa tandai dengan pulpen berwarna pada teks mana saja yang akan diringkas atau menggaris bawahi setiap topik penting yang tidak boleh terlewat.

  1. Menulis Gagasan (Ide Pokok) Kalimat

Apabila kamu sudah berhasil memahami dan membaca keseluruhan teks yang akan dijadikan bahan ringkasan, langkah selanjutnya adalah mencatat setiap ide pokok kalimat supaya ringkasan kita terarah dan tidak keluar dari konteks informasi sebenarnya. 

Ketika meringkas dari sumber asli, kita sebenarnya menulis untuk menyingkat sekaligus mengumpulkan informasi yang paling relevan, bukan menulis ulasan. 

Kamu wajib menulis ringkasan pribadi dengan rangkaian kata sendiri, hindari menambahkan opini macam - macam. Untuk beberapa ringkasan, penting untuk menunjukkan bagaimana hubungan antara ide-ide yang disajikan oleh penulis berkembang selama artikel tersebut.

  1. Menulis Sesuai Kebutuhan dan Pemahaman

Ketika menulis hasil pemahaman kamu dalam membaca rujukan (scanning) dan menyusun ide pokok kalimat, jangan lupa untuk menulisnya dengan efektif.

Karena pada umumnya, inti dari ringkasan adalah untuk menyingkat ide hasil berpikir dan mempelajari suatu topik yang akan ditulis, bukan untuk menambahkan pendapat apa pun dalam meringkas. 

Apalagi jika kamu menulis ringkasan untuk kebutuhan tugas, pastikan kamu tidak melupakan parafrase tulisan saat menulis ringkasan artikel, jurnal, atau esai tanpa kehilangan fokus makna dan konten yang dimaksudkan agar topik tetap relevan.

2 dari 2 halaman

Cara Membuat Ringkasan Online

Jika kamu merasa kesusahan menulis sendiri ringkasan, kamu bisa menggunakan website ringkasan online. Cara membuat ringkasan secara online ini cukup praktis dan mudah.

Namun tetap diingat, kamu harus menerapkan tips sebelumnya ketika hendak meringkas.  Meringkas teks menggunakan website secara online memang praktis. Tetapi pastikan Kembali poin – poin dari bahan ringkasan tetap ada.

Berikut website yang bisa kamu gunakan untuk meringkas teks:

  1. Resoomer.com

Pada website ini, kamu hanya perlu menyalin link bacaan atau seluruh isi teks. Nantinya resoomer akan secara otomatis menganalisis dan memunculkan hasil akhir.

  1. Smmry.com

Fitur di website ini sama dengan resoomer, namun bedanya terdapat fitur yang memungkinkan kamu memilih jumlah kalimat dalam ringkasan. Kamu bisa meringkas artikel maupun teks secara otomatis disini.

  1. Prepostseo.com

Dalam website ini, terdapat fitur untuk menampilkan poin – poin bacaan, kalimat terbaik dan kalimat teratas. Sama seperti website sebelumnya, kamu juga bisa mengatur jumlah kata sesuai keinginan.

Nah, bagaimana? Menyusun ringkasan ternyata tidak sesulit itu bukan. Selain lebih efektif dalam kebutuhan belajar, meringkas juga melatih kamu dalam berpikir sistematis. Kamu bisa menerapkan tips cara membuat ringkasan di atas, atau menggunakan website online untuk meringkas.

Penulis: Rafli Husein

Beri Komentar