15 Tempat Wisata di Sumedang Terbaru dan Paling Hits, Wajib Banget Kamu Kunjungi!

Reporter : Nasa
Jumat, 19 Februari 2021 11:35
15 Tempat Wisata di Sumedang Terbaru dan Paling Hits, Wajib Banget Kamu Kunjungi!
Buat kamu yang masih bingung liburan ke mana, yuk simak rekomendasi tempat wisata di Sumedang berikut ini.

Tempat wisata di Sumedang terbaru dan paling hits bisa kamu jadikan sebagai opsi untuk mengisi momen liburanmu kali ini nih. Selain menyuguhkan beragam destinasi wisata yang kece, Sumedang juga memiliki sejumlah wisata keren yang wajib kamu coba loh.

Sumedang sendiri merupakan suatu daerah yang menjadi bagian dari Provinsi Jawa Barat. Lokasinya sendiri sekitar 45 km jauhnya dari Kota Bandung yang merupakan Ibu Kota Provinsi Jawa Barat. Jadi bisa dibilang gak jauh-jauh amat ya kan dari Bandung.

Meski terkenal akan kuliner tahunya yang khas dan gurih, Sumedang ternyata juga memiliki wisata alam super kece loh. Kamu bisa dapatkan beragam penawaran, mulai dari air terjun indah, wisata mendaki gunung, sampai dengan paralayang.

Nah berikut ini Diadona hadirkan deretan rekomendasi wisata Sumedang yang sudah dihimpun dari berbagai sumber :

1 dari 3 halaman

Tempat Wisata di Sumedang

Ini dia deretan rekomendasi utama tempat wisata di Sumedang yang wajib banget kamu kunjungi nih. Pokoknya gak lengkap deh kalau kamu ke Sumedang tapi belum berkunjung ke deretan tempat wisata di Sumedang berikut ini.

1. Situ Cilembang

Wisata Sumedang - Situ Cilembang © Diadona

Rekomendasi tempat wisata di Sumedang yang pertama ada Situ Cilembang yang dijamin bakal bikin kamu terpesona. Situ Cilembang ini merupakan danau kecil dengan air sebening kristal berwarna biru, yang instagramable banget.

2. Gunung Kunci

Wisata Sumedang - Gunung Kunci © Diadona

Buat kamu yang suka sejarah, Gunung Kunci jadi tempat wisata di Sumedang yang paling rekomen nih. Lokasinya gak jauh dari Alun-Alun Kota Sumedang. Meski disebut gunung, sebenarnya lokasi ini ada bukit penuh sejarah bagi masyarakat Sumedang.

3. Museum Prabu Geusan Ulun

Wisata Sumedang - Museum Prabu Geusan Ulun © Diadona

Tempat wisata di Sumedang yang berikutnya ada Museum Prabu Geusan Ulun yang merupakan bangunan penyimpanan beragam aset bersejarah Sumedang sejak zaman kolonial. Museum ini lokasinya gak jauh kok dari Alun-Alun Kota Sumedang.

4. Paralayang di Batu Dua Gunung Lingga

Wisata Sumedang - Paralayang di Batu Dua Gunung Lingga © Diadona

Buat kamu yang suka aktivitas menantang, bisa nyoba datang ke Paralayang di Batu Dua Gunung Lingga. Kamu bisa mencoba lepas landas dengan paralayang dari perbukitan dengan ketinggian 930 meter di atas laut.

5. Situs Prabu Tajimalela Gunung Lingga

Wisata Sumedang - Situs Prabu Tajimalela Gunung Lingga © Diadona

Tempat wisata di Sumedang yang selanjutnya ada Situs Prabu Tajimalela Gunung Lingga. Lokasi tersebut adalah persemayaman keramat leluhur Sumedang larang, yakni Prabu Tajimalela.

2 dari 3 halaman

Wisata Alam Sumedang

Wisata Sumedang - Curug Cigorobog © Diadona

Selanjutnya, Diadona juga turut menghadirkan kumpulan rekomendasi wisata alam Sumedang yang bisa kamu jadikan sebagai tambahan referensi. Buat kamu yang ingin berwisata ke lokasi alam yang menyejukkan, bisa memilih datang untuk ke wisata alam Sumedang berikut ini.

6. Curug Cigorobog (Air terjun dengan keindahan pemandangan alam alami)
7. Agrowisata Kampung Nangorak (Perkebunan hijau di kaki Gunung Tampomas)
8. Curug Sabuk (Air terjun indah dan asri di kedalaman hutan)
9. Wisata Alam Pangjugjugan (Wisata alam dengan beragam pilihan)
10. Sumber Air Panas Sekarwangi
11. Perkebunan Teh Margawindu
12. Gunung Tampomas (Wisata pecinta alam)
13. Curug Ciputrawangi Sumedang (Air terjun asri dengan pemandangan menyegarkan)
14. River Tubing (Green Canyon-nya Pangandaran
15. Curug Cinulang (Air terjun setinggi 50 meter dengan keindahan memukau)

3 dari 3 halaman

Wisata Jatigede Sumedang

Wisata Sumedang - Wisata Jatigede Sumedang © Diadona

Berikutnya, Diadona akan mengulas sedikit nih soal wisata Jatigede Sumedang yang cukup jadi favorit destinasi bagi para wisatawan domestik maupun luar kota. Wisata Jatigede Sumedang ini juga menyuguhkan pemandangan alam yang cukup memukau.

Danau seluas 4.983 hektar ini merupakan waduk terbesar kedua setelah Waduk Jatiluhur Purwakarta loh. Nah mulai kebayang kan, betapa gedenya. Ada banyak spot kece yang bisa kamu datangi saat mengunjungi wisata Jatigede Sumedang.

Salah satunya adalah spot Tanjung Duriat, yang merupakan pemandangan pegunungan luas di bagian belakangan Waduk Jatigede. Kalau kamu pas beruntung, kamu juga bisa tuh dapetin pemandangan indah penuh kabut di sana.

Kemudian spot kece selanjutnya ada spot Kota Mati yang merupakan kawasan yang dulunya adalah pemukiman penduduk yang sudah ditinggalkan. Kawasan ini kece banget pada waktu pagi atau sore hari loh.

Demikian deretan rekomendasi wisata Sumedang yang terdiri dari tempat wisata di Sumedang, wisata alam Sumedang, dan juga wisata Jatigede Sumedang yang sudah dihadirkan sama Diadona. Enjoy your trip guys!

 

Beri Komentar