Perhatikan Girls, 3 Kebiasaan Ini Perlahan-Lahan Dapat Merusak Hubungan Asmaramu

Reporter : Yoyok
Selasa, 22 Desember 2020 17:50
Perhatikan Girls, 3 Kebiasaan Ini Perlahan-Lahan Dapat Merusak Hubungan Asmaramu
Tiga hal ini jangan disepelekan ya girls

Seseorang pastinya memiliki beberapa kebiasaan yang sangat remeh. Dan sering kali kebiasaan remeh ini terbawa saat sedang menjalin hubungan dengan pasangan.

Namun, kamu sebaiknya memperhatikan, ada beberapa masalah remah yang dapat merusak hubungan asmaramu lho. Bahkan, bukan tidak mungkin jika percintaanmu rusak dikarenakan tiga hal remeh temeh ini.

Dikutip dari iHeart Intelligence, berikut ini adalah tiga hal remeh yang tidak bisa kamu sepelekan lagi karena dapat merusak hubungan asmara.

1 dari 4 halaman

Kebiasaan Berantakan

Ilustrasi Pasangan dengan Rumah Berantakan © Diadona

Satu di antara dua orang yang menjalin hubungan asmara, pastinya adalah orang yang bisa dibilang sedikit berantakan. Entah itu dalam mentata ruangannya, isi mobilnya, ataupun cara berpakaiannya.

Profesor manajemen dari Columbia University bernama Eric Abrahamson dan seorang jurnalis Massachussetts melaporkan bahwa 80 persen pasangan yang sudah tinggal bersama akan sering baradu argumen yang disebabkan oleh keberantakan atau tidak tertatanya sesuatu.

Maka dari itu, bicarakan secara baik-baik kebiasan jelek pasanganmu ini. Jika ia sudah mengetahui isi hatimu atau keluh kesahmu, mereka akan melakukan yang terbaik untuk berubah.

2 dari 4 halaman

Kebiasaan yang Dilakukan Tanpa Sadar

Ilustrasi Pasangan Bertengkar © Diadona

Sering kali seseorang memiliki kebiasaan buruk yang sebenarnya tidak secara langsung mengganggu seseorang dan dilakukan tanpa sadar. Contohnya seperti mengeluarkan bunyi saat mengunyah, atau ketika mereka bersenandung saat bekerja di rumah.

Jika kamu terganggu dengan kebiasaan remeh mereka ini, maka sebaiknya kamu bicarakan dengannya. katakan jika kamu keberatan dengan kebiasaan remehnya ini.

Namun, jika mereka tidak bisa menghilangkannya dan terus melakukan kebiasaan remehnya ini, bukan berarti mereka berniat mengganggu kamu lho. Mereka hanya mengalami kesulitan saja untuk menghentikannya.

3 dari 4 halaman

Kebiasaan Mengkritik

Ilustrasi Pasangan Bertengkar © Diadona

Komunikasi memang kunci dalam sebuah hubungan asmara. Memberi komentar atau kritik juga termasuk dalam bentuk komunikasi lho.

Namun, jika kamu sudah terlalu sering memberikan komentar dan kritikan bahkan sampai menjadi kebiasaan, inilah yang tidak sehat. Jika kamu terus-terusan melayangkan komentar dan kritik pedas terhadap pasanganmu, baik kamu dan juga si dia tidak akan merasa bahagia.

Walaupun kritik yang membangun dibutuhkan dalam suatu hubungan asmara, komentar atau kritik yang tidak perlu jatuhnya hanya akan menghakimi si dia dan hubungan asmaramu akan rusak.

Beri Komentar