© Shutterstock.com/id/g/chombosan
Setiap pasangan yang menjalani hubungan asmara biasanya punya keinginan supaya hubungannya bisa langgeng dan harmonis. Kadangkala mereka juga berharap kisah cintanya ini bisa berakhir bahagia dengan memasuki bahtera pernikahan.
Tapi kadangkala, nggak semua keinginan bisa terwujud. Buktinya banyak juga pasangan yang terlihat langgeng dan harmonis, tapi tiba-tiba malah putus di tengah jalan.
Ternyata, ada 3 penyebab utama kenapa pacaran lama bukan jaminan bakal berakhir di pelaminan. Kira-kira apa saja, simak ulasan berikut ini ya..
Ilustrasi Pasangan Merenung © shutterstock.com/g/tomwang
Meskipun sudah lama menjalin hubungan, tidak semua pasangan punya kesepakatan yang sama mengenai tujuan akhir hubungan yang sedang dijalani. Ada yang memang ingin menikah, tapi ada pula yang nggak mau berkomitmen dalam ikatan resmi bernama pernikahan.
Perbedaan tujuan inilah yang seringkali membuat pasangan-pasangan yang kelihatannya baik-baik saja, malah bubar di tengah jalan.
Ilustrasi Pasangan Merenung © shutterstock.com/g/Dmytro Zinkevych
Hubungan percintaan bisa berakhir karena berbagai macam akibat, salah satunya soal komitmen menjaga kesetiaan. Hal ini pun bahkan bisa menyerang hubungan yang sudah lama dijalani loh.
Ketidaksetiaan semacam ini akan menimbulkan perasaan ragu-ragu yang diam-diam bisa menghancurkan hubungan.
Ilustrasi Perempuan Insecure © shutterstock.com/Halfbottle
Rasa kurang percaya diri atau insecure juga jadi salah satu penyebab gagalnya kisah cinta yang sudah lama berjalan. Rasa insecure bukan hanya terhadap diri sendiri loh, melainkan bisa juga terhadap hubungan.
Jika rasa insecure terus menghantui, hubungan akan terasa tidak nyaman untuk terus dilalui.
Nah, itu dia 3 penyebab utama gagalnya rencana pernikahan pada pasangan yang bahkan sudah lama berpacaran. Hindari hal-hal tersebut, kalau memang kamu ingin hubunganmu baik-baik aja ya..

Lisa BLACKPINK Curi Perhatian Jadi Penari Emas Jibaro saat Halloween


Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia

Profil Fina Phillipe, Sosok Atlet Perempuan yang Mewakili Indonesia di Physical Asia