Tetap Bugar dan Tidak Mudah Lemas, Ini 5 Tips Olahraga Ketika Berpuasa!

Reporter : Mila
Selasa, 5 April 2022 07:57
Tetap Bugar dan Tidak Mudah Lemas, Ini 5 Tips Olahraga Ketika Berpuasa!
Puasa bukan alasan untuk untuk bermalas-malasan ya.

Meskipun sedang berpuasa, badan kamu harus sehat dan bugar agar bisa beribadah dengan maksimal. Tapi, bukan berarti kita bisa berolahraga dengan seenaknya atau seperti hari-hari biasanya. 

Hal itu dikarenakan jumlah asupan makan dan air di tubuh kita saat puasa terbatas. Sehingga, apabila berolahraga dalam intensitas tinggi ditakutkan akan menyebabkan cepat lelah atau bahkan mengalami dehidrasi.

Terkait hal itu, banyak ahli kesehatan memberikan trik atau cara berolahraga yang baik agar tidak mengganggu ibadah puasa kita di bulan Ramadan. Apa saja? Langsung simak ya!

1 dari 6 halaman

Buat Rencana Kegiatan Olahraga

Kamu perlu membuat rencana kegiatan olahraga sesuai dengan porsi yang kalian tentukan. Misalnya berlari selama 15 menit, hari Rabu fitness pada pukul 17.00, Kamis pagi yoga selama 30 menit atau bersepeda pada sore hari dan lain sebagainya. Lakukan jenis olahraga secara variatif agar tidak bosan.

Pembuatan rencana kegiatan ini berguna agar kalian bisa olahraga sesuai dengan porsi atau kemampuan tubuh kalian pada kondisi puasa. Tanpa adanya penentuan porsi kegiatan ini, kalian akan cenderung over dalam berolahraga atau bahkan menjadi malas karena tidak ada rencana yang jelas.

2 dari 6 halaman

Tentukan Durasi

Salah satu hal yang perlu diperhatikan saat berolahraga di bulan puasa adalah durasi atau waktu yang digunakan. Waktu olaharaga di bulan-bulan biasa dan di bulan puasa tentunya tidak boleh disamakan.

Durasi olahraga selamat berpuasa yang ideal berkisar antara 15-30 menit dengan intensitas yang sedang. 

3 dari 6 halaman

Konsumsi Suplemen Tambahan saat Sahur

Salah satu cara agar bisa berolahraga saat berpuasa adalah meminum suplemen tambahan saat sahur. Supleman makanan tambahan berupa vitamin, protein atau lainnya akan membuat tubuh punya cadangan energi ekstra.

Hal ini membuat tubuh jai lebih kuat untuk melakukan aktivitas fisik atau olahraga saat berpuasa. Tentunya, tetap harus diimbangi dengan asupan gizi makanan dan minuman yang baik ya.

4 dari 6 halaman

Olahraga Kardio Secukupnya

Salah satu jenis olahraga yang banyak dilakukan orang Indonesia saat berpuasa adalah kardio. Olahraga kardio adalah olahraga yang menitik beratkan kerja jantung dan paru-paru. Jenis olahraga ini banyak diminati karena mudah, murah dan bisa dilakukan di mana saja dan kapan saja.

Tapi, perlu diingat bahwa olahraga kardio membutuhkan suplai oksigen yang banyak dan gerakan yang energik sehingga membutuhkan kemampuan napas yang baik. Hal itu membuat olahraga kardio sangat mudah membuat kalian haus dan berkeringat. 

5 dari 6 halaman

Jaga Asupan Makanan

Salah satu kebiasaan buruk saat berbuka puasa adalah memakan semua makanan yang ada di meja makan. Padahal hal itu tidak baik lho!

Makan berlebih saat berbuka akan membuat kalian lemas, mudah mengantuk dan bisa memicu obesitas. Jangan sampai olahraga yang kita lakukan sia-sia hanya karena tidak bisa mengatur pola dan porsi makan yang baik.

Beri Komentar