Penyebab Kutu Air di Tangan dan Telapak Kaki, Hat-Hati Bisa Menular lho!

Reporter : Dhewi Bayu Larasati
Sabtu, 22 Agustus 2020 10:13
Penyebab Kutu Air di Tangan dan Telapak Kaki, Hat-Hati Bisa Menular lho!
Penyebab kutu air biasanya sering dikatkan dengan kebersihan diri yang buruk. Benar nggak?

Tak sesuai dengan namanya, penyebab kutu air sebenarnya adalah jamur, bukannya kutu. Dan kayak yang kita tahu, penyakit ini menimbulkan gatal di sela jari kaki dan cenderung menimpa kaki yang berkeringat dan terbalut sepatu ketat. 

Kutu air bisa disebut juga dengan penyakit Kaki Atlet, diterjemahkan dari nama Inggrisnya yakni Athlete's foot. Kalau kamu menderita penyakit ini, harap berhati-hati ya karena infeksi bisa menular, misalnya dari menggunakan handuk bersama atau dari lantai kamar mandi umum.

1 dari 3 halaman

Penyebab Kutu Air di Tangan

Penyebab Kutu Air © Diadona

Penyakit kutu air bisa dirasakan dari gejala berupa ruam bersisik yang terasa gatal dan pedih. Yang sering kita tahu sih kutu air ada di kaki, tapi bisa juga muncul di tangan lho.

Ini adalah kasus yang sangat jarang terjadi. Kutu air pada tangan disebut juga dengan tinea magnuum dimana gejala yang muncul sama seperti pada kaki.

Dan ya, penyebab kutu air bisa menyebar ke tangan yakni ketika seseorang nggak mencuci tangan setelah memegang area kaki yang terinfeksi. Nggak cuman di tangan, kalau penderita menyentuh atau memegang area tubuh lain, maka infeksi juga bisa menyebar. Maka, cara terbaik untuk mencegah peluasan penyebaran kutu air ini yakni dengan langsung mencuci tangan setelah menggaruk kaki.

2 dari 3 halaman

Apa Penyebab Kutu Air?

Penyebab Kutu Air © Diadona

Penyebab kutu air adalah infeksi jamur dermatofita. Ini adalah jenis jamur yang bisa menyerang jaringan yang mengandung protein keratin, misalnya kulit, kuku atau rambut.

Dermatofita penyebab kutu air adalah jamur  Trichophyton. Jamur ini sebenernya nggak berbahaya selama muncul pada kukit yang kering. Dalam kondisi tersebut, pertumbuhannya terbatas.
 
Lain perkara bila kaki dalam kondisi yang hangat atau lembab, jamur penyebab kutu air ini bisa berkembang dengan cepat.

Tiga jenis jamur Trichophyton penyebab kutu air, antara lain.

  • Trichophyton (T.) rubrum,
  • T. interdigitale, sebelumnya disebut dengan T. mentagrophytes var. interdigitale
  • Epidermophytkn floccosum

3 dari 3 halaman

Penyebab Kutu Air di Telapak Kaki

Penyebab Kutu Air © Diadona

Kutu air memang biasanya meyerang sela jari dan telapak kaki. Jamur penyebab kutu air berada di sana, muncul karena faktor risiko berikut:

Pria

Kutu air lebih sering terjadi pada pria ketimbang wanita di umur 20 sampai 40 tahun

Sering Memakai Kaus Kaki Lembab dan Sepatu Ketat

Nggak berbeda dengan jamur yang lain, jamur penyebab kutu air ini suka banget dengan tempat yang lembab.

Berbagi Alas Kaki

Ini karena jamur penyebab kutu air bisa menular, dan salah satu caranya yaitu ketika ada kontak dengan bagian tubuh yang terinfeksi.

Berjalan Tanpa Alas Kaki

Apakah kamu tetap merasa nyaman berjalan tanpa alas kaki di permukaan yang tak terjamin kebersihannya? Hati-hati lho, karena bukan nggak mungkin tempat tersebut terdapat jamur penyebab kutu air. Biasanya ini terjadi di lantai ruang ganti, sauna, kolam renang, tempat pemandian umum dan juga pancuran.

Jamur penyebab kutu air juga bisa menyebabkan penyakit kulit kurap dan gatal-gatal lho. Jadi, menghindari jamur kutu air sama halny menjaga kebersihan dan kesehatan kulit secara lebih luas lagi.

Perawatan penyakit kutu air harus segera dilakukan segera setelah gejalanya muncul. Nggak apa-apa kok memulainya dengan produk yang dijual bebas atau produk rumahan. Tapi kalau nggak sembuh dengan pemakaian obat yang rutin, maka kamu harus segera ke dokter ya!

Kamu mungkin memerlukan obat-obatan resep untuk pembunuh jamur penyebab kutu air bila:

  • Kamu adalah penderita diabetes atau kutu air terlihat terinfeksi
  • Ruam bersisik sudah berubah menjadi luka atau borok yang mengeluarkan cairan
  • Menyebar ke tangan atau selangkangan
  • Kuku terlihat terinfeksi
  • Ruam nggak segera hilang

Sebenernya nih kutu air bukanlah suatu penyakit yang bahaya. Hanya saja bila sudah terkena, maka akan sulit hilang dan mengganggu banget.

Selain karena keberadaannya, penyebab kutu air juga didukung oleh lingkungan yang mndukung berkembang biaknya jamur tersebut. Biar terhindar yuk lakukan praktik kesehatan dan kebersihan yang baik.

Beri Komentar