Xiaomi Mi 10T Lite resmi Menjadi Smartphone Pertama yang Gunakan Chipset Snapdragon 750G

Reporter : Arif Mashudi
Jumat, 2 Oktober 2020 11:48
Xiaomi Mi 10T Lite resmi Menjadi Smartphone Pertama yang Gunakan Chipset Snapdragon 750G
Terbaik sih~

Xiaomi sepertinya selalu me,punyai cara untuk menjadi vendir smartphone yang diperhatikan publik. Selain harga yang terjangkau, inovasi teknologi yang dimiliki Xiaomi juga luar biasa.

Yang lumyan terbaru, Xiaomi meluncurkan smartphone terbarunya yaitu Mi 10T Series. Series ini terdiri dari tiga model yaitu Mi 10T Lite, Mi 10T, dan Mi 10T Pro.

1 dari 4 halaman

Dan yang cukup menyita perhatian khalayak luas adalah Mi 10T Lite. Meskipu kesannya seperti model terendah dari Mi 10T Series, ternyata Mi 10T Lite ini punya keistimewaan tersendiri loh.

Mengutip dari laman GSM Arena via Tekno Liputan6, Mi 10T Lite adalah smartphone pertama yang menggunakan chipset Snapdragon 750G. Snapdragon 750G sendiri merupakan chipset terbaru yang diperkenalkan Qualcomm dan sudah mendukung jaringan 5G.

2 dari 4 halaman

Harga dari Mi 10T Lite juga cukup terjangkau yaitu 280 euro (Rp 4,8 juta) untuk varian RAM 6GB/ROM 64GB dan 330 euro (Rp 5,7 juta) untuk varian RAM 6GB/ROM 128GB dibanderol.

Mi 10T Lite © Diadona

Hal lain yang cukup istimewa adalah Mi 10T Lite dilengkapi dengan 4 lensa kamera belakang. Yakni, lensa utama yang mempunyai resolusi 64MP. Sementara lensa lain beresolusi 8MP (ultrawide), 2MP (lensa makro), dan 2MP (depth sensor).

3 dari 4 halaman

ntuk kamera depan, Mi 10T Lite dibekali dengan punch-hole yang beresolusi 16MP. Kapasitas baterai dari smartphone ini juga cukup badak, yaitu 4.820mAh dan sudah didukung fast charging 33W.

Sesuai dengan tren smartphone masa kini, Mi 10T Lite mempunyai bentang layar yang cukup luas yaitu 6,67 inci dengan refresh rate 120Hz. Resolusinya sudah FHD+ dan sudah mendapat sertifikasi HDR10.

Dengan harga yang cukup terjangkau dan spek hape yang istimewa, rasanya nggak lama hape ini akan menjadi idaman deh, hehehe.

Beri Komentar