Resmi Rilis di Indonesia, Intip Harga dan Spesifikasi Vivo Y36

Reporter : Anif Fathul Amin
Jumat, 26 Mei 2023 12:42
Resmi Rilis di Indonesia, Intip Harga dan Spesifikasi Vivo Y36
Check this out!

Setelah muncul di situs resminya selama beberapa hari, Vivo Y36 akhirnya secara resmi diluncurkan di Indonesia pada hari ini, Kamis (25/5/2023). Smartphone kelas menengah ini hadir dalam dua varian yang dibedakan berdasarkan dukungan jaringannya, yaitu 4G dan 5G.

1 dari 4 halaman

Salah satu perbedaan utamanya terletak pada komponen internal yang digunakan. Varian 4G menggunakan Snapdragon 680, sementara varian 5G menggunakan Dimensity 6020. Selain perbedaan chipset, Vivo Y36 4G dan 5G juga memiliki perbedaan dalam hal pilihan warna. Varian 4G tersedia dalam warna Glitter Aqua dan Meteor Black, sementara varian 5G hadir dalam pilihan Crystal Green dan Mystic Black.

2 dari 4 halaman

Vivo Y36 4G dijual dengan harga Rp 3.399.000. Sedangkan untuk varian 5G, harganya belum diumumkan namun dijanjikan akan segera tersedia di pasaran. Kedua varian ini telah dilengkapi dengan konektivitas NFC. Vivo Y36 menampilkan layar dengan desain " O Screen" yang memiliki punch hole untuk kamera selfie.

3 dari 4 halaman

Layar smartphone ini memiliki ukuran 6,64 inci FHD+ dengan refresh rate 90Hz. Kapasitas penyimpanannya adalah 256GB, dipadukan dengan RAM besar 8+8GB. Pada sisi baterai, Vivo Y36 memiliki kapasitas besar yaitu 5.000 mAh dengan fitur pengisian daya cepat 44W.

Vivo mengklaim bahwa Y36 dapat mengisi baterai hingga 30% dalam waktu 15 menit. Selain itu, smartphone ini juga dilengkapi dengan kamera utama beresolusi 50MP. Terdapat juga beberapa fitur " kekinian" seperti efek bokeh dan " Portrait Light Effect" .

Beri Komentar