4 Cara Membuat Pepes Tahu Spesial dengan Bahan Sederhana

Reporter : TIM MAGANG ASIK
Jumat, 4 November 2022 06:34
4 Cara Membuat Pepes Tahu Spesial dengan Bahan Sederhana
Pepes adalah masakan yang banyak dikenal masyarakat Indonesia. Masakan ini dimasak dengan daun pisang dan berbagai rempah. Yuk simak detail cara membuat pepes tahu dibawah ini yang lezat sekali.

Selain ikan, tahu juga dapat dijadikan bahan untuk membuat pepes yang sedap. Dengan di bungkus daun pisang, aroma pepes sangat menggugah selera. Kamu bisa ikuti Langkah-langkah cara membuat pepes tahu yang nikmat, dengan bahan-bahan sederhana.

Penasaran dengan resepnya? Yuk simak cara membuat pepes tahu di artikel berikut.

 

1 dari 4 halaman

Cara membuat pepes tahu telur asin

Cara membuat pepes tahu telur asin © Diadona

Jika kamu suka cita rasa telur asin, resep dan cara membuat pepes tahu ini cocok banget buat kamu. Dikutip dari akun cookpad Mrs.Rythma, berikut detail resepnya.

Bahan-bahan

  • 4 buah tahu sutra ukuran sedang
  • 2 buah telur asin 
  • 1 ikat daun kemangi
  • 1 butir telur
  • Garam secukupnya
  • Merica secukupnya
  • Kaldu jamur
  • 3 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1 buah cabe merah besar
  • 1 kunyit

Cara membuat: 

  • Langkah pertama adalah haluskan bawang merah, bawang putih, cabe dan kunyit. Setelah itu tumis hingga harum.
  • Kemudian haluskan tahu dengan garpu, lalu masukan bumbu halus yang telah ditumis, telur dan kemangi. Lalu beri juga gula, garam dan penyedap rasa sesuai selera.
  • Belah telur asin yang sudah disiapkan dan bagi sesuai selera.
  • Tahu yang sudah dihaluskan dan diberi bumbu, letakan diatas daun, tambahkan daun salam, dan telur asin. Kemudian bungkus dan sematkan dengan tusuk gigi.
  • Masukkan pepes kedalam kukusan yang sudah dipanaskan sebelumnya. kukus selama kurang lebih 25 menit.
  • Siap disajikan.

2 dari 4 halaman

Cara membuat pepes tahu wortel kemangi

Cara membuat pepes tahu wortel kemangi © Diadona

Selanjutnya ada nih cara membuat pepes tahu wortel kemangi yang pastinya enak banget dari akun cookpad Ummu Ayumi.

Bahan-bahan:

  • 10 buah tahu kuning
  • 1 buah wortel, kupas dan serut
  • 1 ikat kemangi
  • 1 butir telur
  • 2 buah cabe merah keriting yang diiris tipis
  • 1 batang daun bawang yang diiris tipis
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sachet penyedap rasa
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 1/4 sdt lada bubuk
  • 3 sdm minyak goreng
  • Daun pisang
  • Lidi atau staples 
  • 5 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 3 buah kemiri
  • 1 ruas jari kunyit

Cara membuat:

  • Blender/ulek bumbu halus (haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri an kunyit). Kemudian panaskan minyak lalu tumis bumbu halus hingga wangi.  Setelah itu hancurkan tahu dengan garpu.
  • Selanjutnya campurkan semua bahan isian pepes (wortel, tahu, bumbu halus, kemangi, telur, cabe merah, daun bawang, penyedap rasa, gula, lada bubuk dan juga garam. Kemudian aduk hingga rata.
  • Lalu siapkan daun pisang, kemudian dipotong2, lalu dibersihkan dan di panaskan di atas api agar daun menjadi lebih elastis. 
  • Ambil 2 sendok adonan tahu, tuang di atas daun pisang lalu bungkus. Sematkan menggunakan lidi atau staples.
  • Panaskan kukusan dan masukkan pepes tahu. Kukus selama kurang lebih 20 menit hingga matang. Sajikan.

3 dari 4 halaman

Cara membuat pepes tahu ayam

Cara membuat pepes tahu ayam © Diadona

Ada juga nih resep membuat pepes tahu dengan isian ayam yang wajib banget kamu cobain ala Nyollaaa di akun cookpadnya.

Bahan-bahan:

  • 15 tahu putih
  • 1/4 Kg ayam fillet
  • 2 butir telur
  • Daun kemangi
  • Tomat

Bumbu halus:

  • 10 bawang merah
  • 5 bawang putih
  • 10 cm kunyit
  • Cabai rawit setan
  • Cabai merah keriting
  • Garam 
  • Gula 
  • Lada
  • Penyedap Rasa

Bumbu iris:

  • 3 bawang merah
  • 2 bawang putih
  • Daun wawang

Cara membuat:

  • Langkah pertama adalah halus kan tahu menggunakan garpu dan juga ayam, kemudian campurkan telur.
  • Selanjutnya masukkan bumbu halus, bumbu iris, daun kemangi, lalu aduk hingga rata dan sesekali tes rasa.
  • Kemudian susun pada daun pisang dan tambahkan tomat agar segar.
  • Kukus selama kurang lebih 20 menit dan tiriskan.
  • Kemudian panggang hingga matang, sajikan.

4 dari 4 halaman

Cara membuat pepes tahu jamur

Cara membuat pepes tahu jamur © Diadona

Resep dan cara membuat pepes tahu dari akun cookpad Abuk Irun ini juga cocok buat kamu yang ingin membuat pepes dengan bahan jamur. Ikuti detail resepnya di bawah ya.

Bahan-bahan:

  • 200 gram tahu putih
  • 100 gram jamur tiram
  • Daun kemangi
  • 1 buah tomat merah
  • 1 butir telur ayam

Bumbu halus:

  • 4 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 3 biji cabe rawit merah
  • 2 bj cabe merah keriting
  • 2 butir kemiri
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt kaldu jamur bubuk
  • 1/4 sdt gula pasir

Cara membuat:

  • Langkah pertama adalah suwir jamur tiram yang telah disiapkan, kemudian siram dengan air panas. Lalu biarkan sebentar, setelah itu cuci dengan air dingin, peras dan sisihkan.
  • Selanjutnya ulek semua bumbu halus, masukan tahu dan ulek kembali.
  • Kemudian masukan telur, irisan tomat, daun kemangi aduk rata.
  • Setelah itu tambahkan jamur tiram, kemudian aduk lagi lalu bungkus dengan daun pisang. Kukus selama kurang lebih 30 menit. Jika dirasa sudah matang, angkat dan sajikan.

Mana nih varian favorit pepes tahu kamu? Pepes tahu memang sajian yang enak disantap kapan saja, sehingga kamu wajib banget Cobain resep diatas. Selamat mencoba ya.

Penulis: Agung Brahma Wikara

Beri Komentar