Kembangkan Minat Si Kecil, Cici Panda Dukung Hobi Musik Sang Anak

Reporter : Audila Rima Ndani
Senin, 21 Desember 2020 10:37
Kembangkan Minat Si Kecil, Cici Panda Dukung Hobi Musik Sang Anak
Yuk, ketahui manfaat mendukung hobi anak.

Setiap orang tua ingin memberikan yang terbaik untuk anaknya. Nggak heran kalau saat ini banyak orang tua yang rela mengeluarkan uang lebih agar anak bisa mendapatkan pendidikan di tempat dan lingkungan yang terbaik.

Namun selain pintar secara akademik, kita juga nggak boleh meremehkan kemampuan non-akademik anak lho, Moms. Kemampuan non-akademik biasanya berkaitan dengan hobi, minat dan bakat anak pada suatu bidang.

Sebagai orang tua, kita juga harus mendukung anak untuk mengembangkan hal ini. Salah satunya adalah yang telah dilakukan oleh artis sekaligus ibu yaitu Cici Panda.

Dalam postingan Instagram miliknya, Cici menceritakan bagaimana dia pada akhirnya membantu sang anak untuk mengembangkan minatnya pada alat musik. Kini anaknya yang bernama Alika itu tengah belajar memainkan ukulele.

1 dari 4 halaman

Sempat minta sang anak belajar piano

      View this post on Instagram

A post shared by Cici Panda (@pandasuper)

Melalui postingannya, Cici bercerita bahwa awalnya dia ingin Alika belajar piano. Hal itu karena banyak teman-temannya yang juga memasukkan anak-anak mereka pada kursus piano. Namun Alika ternyata nggak menyukainya dan lebih memilih Ukulele.

"Tadinya sempet minta Alika belajar piano.. karena liat ibu-ibu lain juga anaknya rata-rata les piano, jadi kan kalo mau minta refrensi guru jadi gampang. Tapi apa daya anaknya menolak.. katanya gak suka piano, padahal nyoba aja belum. Akhirnya pilihan jatuh pada ukulele!" tulis Cici.

2 dari 4 halaman

Mencari tempat les untuk Alika

Anak Cici Panda © Diadona

Meski nggak mau belajar piano, Cici tetap mendukung minat Alika pada ukulele. Cici bahkan sedang mencari tempat les ukulele untuk sang anak guna mendukung minatnya.

" Baru 4 hari belajar ukulele sendiri dari youtube, ternyata not bad lah.. tapi biar lebih terarah akhirnya mulailah aku bergerilya cari les online ukulele.. Udah trial 1 tempat les, tapi nampaknya masih mau menjajaki yang lain.. Kalo ada refrensi tempat les yang bisa belajar online, boleh loh dimention di kolom komentar.. Kalo bisa ada di Bali juga, tapi kalo enggakada.. ya udah gak apa.. kan masih belajar online jadi bisa dari mana aja," ungkap Cici.

3 dari 4 halaman

Pentingnya mendukung minat dan bakat anak

Anak Cici Panda © Diadona

Dilansir dari Smart Parenting, penelitian menunjukkan bahwa anak-anak berbakat yang telah melakukan banyak hal hebat di bidangnya ternyata mendapatkan dukungan dari orang tua mereka sejak dini. Fokus pada kemampuan anak dan memuji usahanya membantu mereka menjadi individu yang lebih bersemangat.

Kita adalah orang pertama yang bisa membantu anak mencapai potensi penuh dalam diri mereka. Saat anak mulai mengembangkan sebuah minat, kita bisa memberikan dorongan lebih untuk membantu mereka menekuni minat tersebut.

4 dari 4 halaman

Anak Cici Panda © Diadona

Bahkan nggak ada salahnya lho mengajak anak untuk mengikuti kegiatan les yang berkaitan dengan minat mereka. Mereka bisa mendapatkan ilmu dan kesempatan yang lebih baik di tangan profesional.

Memberikan dukungan pada minat anak juga membantu mereka menemukan lebih banyak bakat dan kemampuan. Pada akhirnya, hal ini tentu akan sangat bermanfaaat bagi anak di masa depan.

Semoga cara Cici Panda bisa menginspirasi kamu ya!

 

Beri Komentar