Gara-Gara Corona, Mona Ratuliu Harus Jalani Proses Persalinan Sendiri

Reporter : Audila Rima Ndani
Rabu, 15 April 2020 14:37
Gara-Gara Corona, Mona Ratuliu Harus Jalani Proses Persalinan Sendiri
Aturan baru dari rumah sakit bikin Mona Ratuliu harus melahirkan sendiri.

Di tengah pandemi ini banyak ibu hamil yang dibikin khawatir jika harus mengingat proses persalinan. Gimana enggak? Menghadapi persalinan biasa aja sudah bikin mereka ngerasa agak panik apalagi jika melakukannya di tangah wabah corona ini?

Umumnya proses persalinan dilakukan di rumah sakit. Sementara seperti yang kita ketahui, saat ini rumah sakit jadi salah satu tempat yang cukup berisiko untuk menularkan virus corona. Tentunya kenyataan itu bikin banyak ibu hamil yang harus menghadapi kesulitan saat akan melahirkan.

Hal itu juga yang dirasakan oleh artis Mona Ratuliu. Melalui akun Instagramnya, Mona membagikan curhatannya yang harus menjalani proses persalinan sendiri tanpa suami.

1 dari 4 halaman

Regulasi melahirkan dari rumah sakit

Mona Ratuliu © Diadona

Keputusan yang diambil oleh Mona Ratuliu itu bukan tanpa alasan. Dirinya harus mengikuti aturan dari rumah sakit selama wabah corona masih berlangsung.

Pandemi ini memang menyebabkan banyak rumah sakit memberlakukan regulasi khusus untuk menjaga pasien. Regulasi tentang persalinan juga penting untuk dibuat agar proses melahirkan bisa berjalan dengan aman.

2 dari 4 halaman

Menjalani proses persalinan sendiri

Mona Ratuliu © Diadona

Salah satu regulasi melahirkan yang diberikan oleh rumah sakit tempat Mona Ratuliu akan melahirkan adalah larangan keberadaan suami di dalam kamar bersalin. Mendengar regulasi itu, Mona sendiri mengungkapkan bahwa mood-nya langsung drop.

" Haaaaai semuaaaaa!!! Salam sayang dari kami. Walaupun di foto ini mukanya ceria banget, tapi aslinya mood lagi drop banget hari ini. Mungkin karena kemarin baru terima kabar dari RS bersalin tentang regulasi melahirkan masa Covid-19 ini, suami nggak boleh masuk kamar bersalin," tulis Mona dalam Instagramnya.

3 dari 4 halaman

Rawat inap pun hanya boleh ditemani 1 orang

Mona Ratuliu © Diadona

Mona juga membagikan aturan lain yang dia dapat dari rumah sakit yaitu hanya mengizinkan satu orang saja yang menginap di kamar rawat. Istri dari Indra Brasco ini merasa sedih karena nggak bisa mengajak keluarganya untuk melihat sang bayi yang akan lahir. Tapi tentunya Mona akan tetap mengikuti peraturan yang telah dibuat.

" Musti siapin mental melahirkan sendirian. Pas rawat inap di kamar sih boleh ditemenin HANYA sama 1 orang yang pastinya suami lah ya. Jadi Mima, Raka, Nala nggak boleh ikutan jenguk adiknya nanti di RS. Musti ninggalin mereka yang masih E-learning berhari-hari di rumah. Opa oma juga nggak bisa jenguk adik bayi," ungkap wanita berusia 38 tahun itu.

4 dari 4 halaman

Mendoakan sesama ibu hamil

Mona Ratuliu © Diadona

Dalam postingannya, Mona juga berdoa agar wabah corona segera selesai. Dia berharap semua ibu hamil bisa menjalankan proses persalianan dengan lancar.

" Aah semoga kondisi ini cepat membaik deh ya. Jadi akhir Mei pas jadwal melahirkan nanti semua bisa lebih kondusif. Semangaaaaat yaaaaaa buat kita-kita yang senasib. Buat ibu-ibu hamil dan persiapan melahirkan semoga semua prosesnya bisa dilalui dengan lancar. SEHAT SEMUAAAA!" kata Mona Ratuliu.

Proses persalinan mungkin akan berjalan dengan berbeda di tengah wabah corona ini. Tapi untuk menjaga keselamatan bersama, sebaiknya para ibu hamil mengikuti aturan yang telah ditetapkan oleh rumah sakit agar semua bisa berjalan lancar. Semangat ya, Moms!

Beri Komentar