Cara Mengatasi Anak Speech Delay, Cuma Beberapa Menit Langsung Ada Hasilnya!

Reporter : Mila
Kamis, 26 Maret 2020 11:00
Cara Mengatasi Anak Speech Delay, Cuma Beberapa Menit Langsung Ada Hasilnya!
Sering disepelekan tapi aktifitas ini ampuh untuk cara mengatasi anak speech delay.

Melihat anak tumbuh dan berkembang sesuai usianya memang harapan bagi semua orangtua. Salah satu perkembangan yang penting dalam tumbuh kembang si kecil adalah berbicara atau berlatih kata-kata. Tapi, nggak jarang nih ada anak yang mengalami keterlambatan dalam bicara atau yang lebih dikenal dengan speech delay.

Terus gimana ya cara mengatasi anak speech delay? Yuk, simak penjelasan di bawah!

1 dari 2 halaman

Ilustrasi Bayi Tidur © Diadona

Salah satu kunci cara mengatasi anak speech delay, adalah dengan tidur yang cukup. Pernyataan ini juga didukung sebuah studi di tahun 2017 oleh Journal Brain & Language, yang menemukan adanya keterkaitan antara tidur terhadap kemampuan belajar berbahasa si kecil.

Melansir Health Central, penelitian ini membagi 37 orang bayi ke dalam dua kelompok, yaitu bayi yang tidur siang dan yang nggak tidur siang.

Kelompok bayi tidur siang diperdengarkan beberapa kata selama tujuh menit yang diputar 30 menit sebelum jam tidur dimulai. Aktivitas tidur ini dimonitor hingga mereka terbangun dengan sendirinya.

Kelompok bayi yang nggak tidur siang juga diperdengarkan beberapa kata selama tujuh menit. Tapi bedanya, mereka nggak dibiarkan tidur siang setelahnya, melainkan diajak bermain dengan durasi yang sama lamanya dengan bayi yang tidur siang. 

Hasilnya, bayi yang tidur siang lebih baik mengingat kata-kata yang dipaparkan ketimbang bayi yang nggak tidur. Kalau ini diterapkan terus-menerus, ampuh banget nih untuk cara mengatasi anak speech delay.

2 dari 2 halaman

Biar kebutuhan tidur bayi terpenuhi, maka orangtua bisa mengakalinya dengan tidur siang. Menurut studi tahun 2015 dan 2017 tentang durasi waktu, kemampuan otak bayi bakal optimal setelah ia tidur siang dalam durasi 45 menit.

Jadi buat orangtua yang masih bingung cari cara mengatasi anak speech delay, bisa deh mulai sekarang membiasakan si kecil untuk tidur siang. Tapi inget, durasinya jangan kelamaan ya. 

Semoga cara mengatasi anak speech delay di atas bisa membantu ya! :)

Beri Komentar