Selain 18 Again, 4 Drakor Ini Juga Tentang Balik ke Masa Lalu yang Bikin Kamu Ikutan Nostalgia

Reporter : Wicha Mashita
Selasa, 6 Oktober 2020 11:07
Selain 18 Again, 4 Drakor Ini Juga Tentang Balik ke Masa Lalu yang Bikin Kamu Ikutan Nostalgia
Seru banget nih ceritanya yang sama-sama flashback ke masa masih muda!

Belakangan ini, drakor 18 Again sukses menyita perhatian publik, termasuk penggemar KDrama di Indonesia. Drakor 18 Again menyajikan cerita adaptasi dari film Amerika 17 Again yang tokoh utama laki-lakinya balik ke masa saat ia masih muda.

Selain itu, visual dari taburan bintang di drama 18 Again ini juga ikut menjadi daya tarik pecinta drakor. Tapi ternyata, sebelum 18 Again, ada 4 judul drakor lainnya yang juga mengusung tema balik ke masa lalu loh! Bisa nih jadi rekomendasi selain kamu nonton 18 Again.

1 dari 5 halaman

18 Again

Drakor 18 Again © Diadona


Yap, seperti yang sempat diomongin di atas kalau drama on going 18 Again mengadaptasi dari film Amerika berjudul 17 Again. Drakor yang dibintangi Kim Ha Neul, Lee Dohyun dan Yoon Sang Hyun ini menceritakan tentang seorang laki-laki bernama Hong Dae Young yang mengalami masa keterpurukan karir, dipecat dan digugat cerai oleh istrinya, Jung Da Jung.

Ia pun ingin kembali ke masa lalu untuk memperbaiki semuanya dan mendapatkan kesempatan itu. Dae Young kembali jadi anak SMA berusia 18 tahun yang satu sekolah dengan anaknya dan mulai menata kembali hidupnya.

2 dari 5 halaman

18 VS 29

Drakor 18 VS 29 © Diadona


Bisa dibilang drakor 18 VS 29 ini cikal bakal dari drama yang mengangkat tema balik ke masa lalu guys. Drama ini dirilis pada tahun 2005 lalu loh dan juga sudah pernah tayang di salah satu stasiun televisi Indonesia.

Drama 19 VS 29 ini bergenre romance-comedy yang mana menceritakan seorang perempuan bernama Yoo Hye Chan yang berumur 29 tahun. Ia memutuskan untuk bercerai dengan suaminya yang seorang aktor bernama Kang Sang Young. Meski saling mencintai dari semasa SMA, hubungan mereka kali ini diuji karena adanya orang ketiga bernama Shin Ji Young yang terang-terangan bilang mencintai Kang Sang Young.

Saat Hye Chan mengurusi perceraiannya bersama Sang Young, ia mengalami kecelakaan dan membuatnya hanya ingat saat dirinya masih menjadi siswi SMA. Hilangnya ingatan Hye Chan ini dimanfaatkan Sang Young untuk memperbaiki keretakan rumah tangga mereka.

3 dari 5 halaman

Go Back Couple

Drakor Go Back Couple © Diadona


Drama yang dibintangi Son Ho Jun dan Jang Nara ini dirilis pada tahun 2017 dengan cerita menarik yang rugi kalau nggak kamu tonton. Drakor Go Back Couple menceritakan sepasang suami istri yang ingin berpisah namun mereka dikembalikan ke masa-masa awal jatuh cinta.

Rasa jenuh dalam rumah tangga itu memang sudah biasa hadir. Tapi, kalau ingat masa-masa muda pasti kamu akan menyadari berharganya pasanganmu. Hal inilah yang dialami Ma Jin Joo (Jang Nara) dan Choi Ban Do (Son Ho Jun). Saat mereka mulai putus asa dengan kehidupan pernikahan, Jin Joo dan Ban Do kembali ke masa ketika masih mahasiswa untuk mengenang kisah manis mereka.

4 dari 5 halaman

Familiar Wife

Drakor Familiar Wife © Diadona


Drama Familiar Wife ini menjadi kecintaan banyak orang karena mengangkat cerita kehidupan pernikahan yang realistis. Drakor yang dirilis tahun 2018 ini menceritakan seorang suami bernama Cha Joo Hyuk yang diperankan Ji Sung merasa nggak bahagia dengan pernikahannya.

Joo Hyuk membanting tulang untuk menafkahi keluarganya dan harus menghadapi istrinya yang temperamental. Hingga suatu hari, ia diberi kesempatan untuk mengubah hidupnya yang mana ia putuskan untuk mengubah masa lalu. Ia ingin tidak menikah dengan istrinya, Woo Jin yang dimainkan Han Ji Min.

Keinginannya terkabul, Joo Hyuk menikah dengan istri kaya raya dan nggak kekurangan satu pun. Tapi ternyata hal inilah yang justru membuat Joo Hyuk sadar kalau nggak hanya dia yang menderita, karena hubungan manusia bersifat dua arah.

5 dari 5 halaman

30 But 17

Drakor 30 But 17 © Diadona


Drakor 13 but 17 ini dimainkan oleh Shin Hye Sung, Yang Se Jong dan Ahn Ye Seop. Drakor yang dirilis pada tahun 2018 ini bercerita tentang seorang perempuan bernama Woo Seo Ri (Shin Hye Sun) yang terbaring koma dari umur 17 tahun dan terbangun saat usianya sudah 30 tahun. Jadi jelas saja tingkah dan sikapnya masih seperti anak 17 tahun.

Ia kembali ke rumahnya dulu yang ternyata sudah ditempati penghuni baru, Gong Woo Jin (Yang Se Jong) dan keponakannya yang masih SMA, Yoo Chan (Ahn Hyo Seop). Dengan banyak pertimbangan, akhirnya Seo Ri boleh menumpang di rumah tersebut dengan batas waktu tertentu. Di sinilah Seo Ri mulai belajar banyak hal dan mencoba menerika kalau dirinya bukan lagi anak remaja.

Kisah asmara pun mulai muncul. Yoo Chan merasa Seo Ri seperti gadis seumurannya dan menaruh hati. Sedangkan Woo Jin memberikan kenyamanan pada Seo Ri dan sama-sama jatuh hati. Yap, kisah cinta segitiga makin bikin alurnya seru nih!

Seru banget ya guys drakor dengan tema flashback ke masa lalu gini? Mana nih, yang mau kamu tonton duluan buat menemani hari di masa pandemi seperti ini?

Beri Komentar