© Instagram.com/nikitawilly_indrapriawan_
Hari ini (16/10), Nikita Willy dan Indra Priawan akan segera melepas masa lajangnya. Beberapa proses telah dilalui oleh Niki dan Indra. Mulai dari pengajian hingga malam bainal yang dihadiri keluarga dan rekan sesama artis.
Meskipun acara terlihat lancar dan baik-baik saja, ternyata, Niki mengaku kalau dirinya sempat mengalami stres karena beberapa rencana yang gagal dan harus mengubah beberapa rencana pernikahannya.
Melansir dari Channel YouTube Nikita Willy Official, Nikita Willy mengungkapkan bagaimana bingungnya dia dan keluarga yang harus mengubah tanggal pernikahan karena PSBB yang diperpanjang.
" Mungkin agak membingungkan juga sebenarnya. Karena plan-nya kan udah tanggal 11, cuma PSBB diperpanjang," terang Nikita Willy.
Nikita Willy dan Indra Priawan © youtube.com/Nikita Willy Official
Bahkan, sempat terjadi ketegangan antara Indra dengan keluarga.
" Aku cuma jadi penengah aja antara Indra, mamanya, dan mama aku.
Niki mengatakan jika terlalu banyaknya plan yang membuat baik Indra dan juga keluarga jadi kesulitan untuk mengambil keputusan.
" Mungkin udah pusing kali ya, karena terlalu membingungkan plan a, plan b, plan c. Tadi lumayan tegang," terang Niki.
Indra Priawan © youtube.com/Nikita Willy Official
Adanya pandemi dan diperpanjangnya PSBB ini membuat banyak perubahan yang harus dipikirkan oleh Indra. Bahkan, ia sempat pusing karena harus mengurangi jumlah undangan yang awalnya bisa untuk 100-an orang, sekarang hanya bisa 30 orang saja.
" Tadi pagi (kemarin) sempet pusing. Dari yang tadinya bisa 100 orang, sekarang tinggal 30 orang," ungkap Indra.
Karena jumlah undangan yang sedikit, membuat Indra dan Niki memutuskan untuk menggelar pernikahan di Rumah.
" Pusing makanya tadi. Dari yang tadinya di rumah Niki, pindah ke Four Season. Dari yang ke Four Season pindah lagi ke rumah Niki," jelas Indra.
" Terus akhirnya kita putuskan untuk melakukan pernikahan di rumah," tambah Indra.
Nikita Willy © youtube.com/Nikita Willy Official
Namun, ada hikmah di balik sempat tertundanya pernikahan dan mengubah lokasi. Ternyata, Nikita Willy pernah punya keinginan untuk bisa menikah di hari Jum'at dan di rumah sendiri.
" Dari dulu, aku tuh punya wedding dream, menikah di hari Jum'at dan di rumah. Jadi kayak Alhamdulillah ya Allah mengabulkan doa saya," ungkap Niki.
Selamat menikah untuk Nikita Willy dan Indra Priawan.
Tonton selengkapnya di sini!
Janice Tjen Ukir Sejarah, Naik ke Peringkat 53 Dunia Usai Juara Chennai Open 2025
Oh Beauty Festival 2.0: Bukti Antusiasme Tinggi Komunitas Kecantikan Indonesia
Lisa BLACKPINK Curi Perhatian Jadi Penari Emas Jibaro saat Halloween
Baper Cepat, Move On Lebih Cepat: Deretan Zodiak yang Hatinya Fleksibel Banget
Debut Manis di FIP Asia Cup 2025, Timnas Padel Putri Amankan Perunggu

Lisa BLACKPINK Curi Perhatian Jadi Penari Emas Jibaro saat Halloween


Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia

Profil Fina Phillipe, Sosok Atlet Perempuan yang Mewakili Indonesia di Physical Asia