© Instagram.com/@kiesha.alvaro
Kiesha Alvaro menjadi salah satu putra selebriti yang ikut terjun ke dunia hiburan sejak kecil. Bahkan putra Pasha Ungu itu sudah menjadli tulang punggung bagi ibu dan adik-adikya.
Di kesempatan terbaru, Kiesha Alvaro pun tak segan berbagi cerita saat mencari nafkah untuk keluarganya. Bahkan Kiesha juga tak segan menceritakan bagaimana alur keungannya termasuk dana keluar yang selalu dilaporkan oleh sang ibunda, Okie Agustina.
" Dia setiap mau beli apapun, meski cuma belanjaan rumah yang sudah pasti aku bolehin, tapi dia pasti laporan. Meski cuma Rp50 ribu atau Rp100 ribu pasti laporan," kata Kiesha Alvaro saat menjadi bintang tamu di acara talkshow Brownis.
Menanggapi laporan dari sang ibunda tersebut, Kiesha Alvaro justru mengaku sempat risih karena terus-menerus mendapat laporan mengenai uang yang telah digunakan.
Dalam kesempatan tersebut, Kiesha mengaku tidak masalah dengan hal tersebut.
Kiesha Alvaro dan Okie Agustina © Instagram.com/@kiesha.alvaro
" Akhirnya di satu momen aku sudah kesal 'aduh ngapain diomongin sih?' Aku tuh enggak bakal marah gitu," kata Kiesha Alvaro yang dikutip pada Kamis, (14/3/2024).
Bahkan pesinetron tampan itu tak keberatan jika semua uang tabungannya di ATM habis untuk keperluan keluarganta.
" Bunda mau habisin ATM Ica sampai nol pun, Ica enggak takut miskin karena kami sudah pernah di bawah. Kami sudah pernah susah, kalau kita balik susah ya sudah biasa ini. Yang penting ada bunda, sudah," sambungnya.
Kiesha juga mengaku siap apabila akhirnya ia harus kembali menjadi tulang punggung bagi sang ibunda.
" Ya untuk jadi tulang punggung keluarga, insyaallah aku nggak takut, selama aku memuliakan ibunda, Allah juga pasti akan lihat," ungkap Kiesha Alvaro
Sebelumnya, sebagai anak pertama Kiesha Alvaro mengaku ingin menjadi putra yang dapat diandalkan keluarga.
" Jadi pembuktian mungkin iya, tapi untuk diriku sendiri, bukan untuk orang lain, pembuktian di mana aku nggak gagal jadi anak pertama, yang bisa diandalkan sama keluarga," tutup Kiesha Alvaro.
Yuni Siregar Raih Best Actress di AIFFA 2025 Berkat Peran Kaluna di Film Home Sweet loan
Dari KAIST ke COC dan Variety Show Korea, Xaviera Putri Kini Boyong Penghargaan The Alpha Under 40
Hati-hati, Lima Kalimat Ini Bisa Bikin Anak Makin Menjauh dari Orang Tua
Akhirnya Balik! NewJeans Kumpul Lagi di ADOR Setelah Konflik dengan HYBE di 2024–2025
Pertama Kali dalam Sejarah, Shenina Cinnamon Terpilih Menjadi Viva Cosmetics Brand Ambassador!

Dari KAIST ke COC dan Variety Show Korea, Xaviera Putri Kini Boyong Penghargaan The Alpha Under 40

Akhirnya Balik! NewJeans Kumpul Lagi di ADOR Setelah Konflik dengan HYBE di 2024–2025

Pertama Kali dalam Sejarah, Shenina Cinnamon Terpilih Menjadi Viva Cosmetics Brand Ambassador!

Gokil! Jang Wonyoung IVE Beli Vila Fantastis di Hannam dong, Dibayar Tunai
