'All of Us Are Dead' Siap Lanjut ke Season 2, Para Pemain Langsung Sapa Penggemar

Reporter : Olivia Lidya Elsanty
Selasa, 7 Juni 2022 12:00
'All of Us Are Dead' Siap Lanjut ke Season 2, Para Pemain Langsung Sapa Penggemar
Ini saatnya bangkit dari abu~

Kabar bahagia bagi penikmat drama 'All of Us Are Dead'. Pada 7 Juni waktu KST, Netflix Korea secara resmi mengumumkan jika 'All of Us Are Dead' akan berlanjut ke season 2.

Pengumuman ini disertai dengan munculnya poster seram. Mereka juga merilis klip Pengumuman Musim 2 dengan 4 bintang utama, Yoon Chan Young, Park Ji Hu, Cho Yi Hyun, serta Lomon.

1 dari 4 halaman

Dalam klip tersebut, jajaran pemain berterima kasih kepada penonton yang sudah memberikan banyak cinta di musim pertama. Mereka juga berharap penonton tetap semangat menantikan datangnya 'All of Us Are Dead' musim kedua.

Salah satu yang jadi sorotan adalah kemunculan Yoon Chan Young. Fans berharap karakter Lee Cheong San masih bisa bangkit dari abu.

2 dari 4 halaman

Spoiler

      View this post on Instagram

A post shared by Netflix Korea (@netflixkr)

Ending dari musim pertama memang dibiarkan terbuka, di mana enam siswa diselamatkan tetapi dikarantina oleh pemerintah. Choi Nam Ra (diperankan Cho Yi Hyun) menjadi setengah zombi, sedangkan Lee Cheong San (diperankan Yoon Chan Young) mungkin mati tetapi tanpa konfirmasi.

Dengan dikonfirmasinya season 2, penggemar akan bisa mengetahui apa yang terjadi pada para siswa dan bagaimana kehidupan mereka berubah secara drastis.

3 dari 4 halaman

'All of Us Are Dead'

'All of Us Are Dead' adalah serial Netflix yang mengangkat kisah tentang sekelompok siswa yang menunggu untuk diselamatkan usai virus zombie menginvasi sekolah mereka. Serial yang rilis pada 28 Januari lalu ini berhasil menempati posisi no.1 di 25 negara.

Kesuksesan serial 'All of Us Are Dead' membuatnya sejajar dengan serial Korea lainnya, seperti 'Squid Game', 'Hellbound', dan 'Arcane'.

Beri Komentar