Gaji Gak Sesuai sama Beban Kerja? Coba Pertimbangkan Lagi deh!

Reporter : Mila
Selasa, 1 Juni 2021 07:57
Gaji Gak Sesuai sama Beban Kerja? Coba Pertimbangkan Lagi deh!
coba pikir-pikir dulu deh, worth it atau enggak?

Bagi seorang pekerja atau karyawan, menyelesaikan tugas yang diberikan atasan adalah kewajiban yang memang harus dilaksanakan. Bukan jadi masalah kalau tugas-tugas yang diberikan tersebut tergolong wajar dan masuk akal untuk bisa kamu selesaikan sesuai batas waktu.

Tapi, dalam beberapa kasus, pekerja atau karyawan juga ada yang diberi beban atau porsi kerja yang melebihi batas. Hal ini lah yang mengharuskan mereka untuk lembur bahkan sampai keteteran. Lebih parahnya lagi jika beban pekerjaan yang berat itu tidak sebanding dengan salary atau gaji yang diterima. 

Kalau ini terjadi sama kamu, lebih baik kamu mempertimbangkan hal-hal di bawah ini dulu ya!

1 dari 4 halaman

Riset

Penting untuk benar-benar mengetahui perihal beban kerja dan gajimu. Oleh karena itu, kamu harus melakukan riset terlebih dahulu. Jika beban kerja dan gajimu ternyata tidak imbang, segeralah memikirkan strategi untuk mencari jalan keluar atas masalah ini.

2 dari 4 halaman

Diskusi dengan Atasan

Setelah melakukan riset dan hasilnya timpang, satu hal yang mungkin kamu lakukan adalah berdiskusi dengan atasan. Untuk berdiskusi dengan atasan, tentunya kamu harus menyiapkan beberapa hal penting. Seperti hasil riset yang sudah kamu peroleh sebelumnya, yaitu keseimbangan antara beban kerja dan gaji yang diterima.

Untuk bisa berdiskusi dengan atasan, kamu harus percaya diri dan yakin dengan apa yang kamu utarakan. Kalau tidak, kemungkinan besar kamu akan terpojok karena tidak bisa memperjuangkan argumenmu.

3 dari 4 halaman

Benefit di Luar Gaji

Keseimbangan antara gaji dan beban kerja sangat penting. Tapi, ini tidak selalu dinilai dengan jumlah gaji atau nominal yang masuk ke rekeningmu. Keseimbangan ini termasuk juga fasilitas-fasilitas dan keuntungan-keuntungan yang kamu dapatkan selama kerja. 

Kamu masih bisa mendapatkan keuntungan-keuntungan lain dari perusahaanmu. Misalnya, kamu bisa meminta bekerja secara remote, atau fasilitas lain seperti tunjangan. Kuncinya adalah komunikasi antara kamu dan perwakilan perusahaan.

4 dari 4 halaman

Lebih Baik Resign

Kalau kamu sudah memperjuangkan segala upaya tapi hasilnya nihil, lebih baik segera putuskan. Kamu layak untuk mendapatkan apa yang terbaik bagi karier dan hidupmu. Buat keputusan untuk segera resign dari perusahaan. Kamu bisa cari pekerjaan lain yang lebih baik dan pastinya lebih bisa memberikan hak dan kewajibanmu secara adil.

Pertimbangkan baik-baik ya. Semoga informasi ini bermanfaat!

Beri Komentar