©medicalnewstoday.com
Pelembab merupakan salah satu beauty item yang penting untuk kulit. Baik itu kulit kering ataupun berminyak, keduanya membutuhkan pelembab untuk dapat menjaga kekenyalan kulit.
Namun tentu aja beberapa jenis kulit memiliki kebutuhan pelembab yang berbeda. Karena menggunakan pelembab yang nggak sesuai kebtuhan kulit tuh justru bisa bikin kulit jadi makin rusak.
Semua pelembab terdiri dari tiga bahan dasar yaitu oklusif, yang melindungi kulit dan mempertahankan kelembaban, emolien yang memperbaiki sel-sel kulit usak, dan zat humektan yang meningkatkan kadar air dalam kulit.
Dilansir dari hudabeauty.com, setiap produk memiliki kombinasi atau kadar yang berbeda-beda. Karena itu, pertama-tama kamu perlu tahu jenis kulitmu seperti apa.
ilustrasi wanita © rawpixel.com
Jenis kulit ini da[at bermasalah karena variasi bercak berminyak dan kering. Kulit ini cocok menggunakan pelembab yang bertekstru krim atau lotion gel karena mempertahankan hidrasi kulit.
Selain itu kamu dapat menggunakan pelembab yang berbahan dimetikon.
Bahan utama: bahan botani, vitamin A atau E .
Untuk merawat kulit kering, pelembab berbasis minyak lebih cocok karena formula yang lebih ringan akan diserap terlalu cepat dan tidak akan memberikan hidrasi yang tahan lama.
Bahan-bahan utama: asam hialuronat , mentega dan minyak nabati, anti-oksidan.
Ilustrasi Wanita Memakai Krim Wajah © 2019 https://www.diadona.id
Untuk kulit yang berjerawat, kamu dapat mencari pelembab yang memiliki bahan 'non-acnegenic'.
Ini berarti produk tersebut telah teruji memang dikhususkan untuk kulit berjerawat. Sehingga tidak mengandung parfum atau menyebabkan iritasi kulit.
Nah itu hal-hal yang kamu perlu tahu dalam memilih pelembab kulit. Jangan sampai salah ya.
Coba deh lihat pelembab kamu sekarang, bisa jadi itu penyebab jerawat yang masih muncul di wajah kamu.
Cinta Laura Bikin Gempar Runway JFW 2026 dengan Gaun Emas Menawan Rancangan Ivan Gunawan
Bukan Sekadar Gaya, Ini Cerita Cut Syifa yang Jatuh Cinta pada Olahraga Berkuda
Janice Tjen Ukir Sejarah, Naik ke Peringkat 53 Dunia Usai Juara Chennai Open 2025
Oh Beauty Festival 2.0: Bukti Antusiasme Tinggi Komunitas Kecantikan Indonesia
Lisa BLACKPINK Curi Perhatian Jadi Penari Emas Jibaro saat Halloween

Lisa BLACKPINK Curi Perhatian Jadi Penari Emas Jibaro saat Halloween


Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia

Profil Fina Phillipe, Sosok Atlet Perempuan yang Mewakili Indonesia di Physical Asia