Jarang Diketahui, Ini 7 Manfaat Luar Biasa yang Didapatkan Jika Rutin Bercinta dengan Pasangan

Reporter : Olivia Lidya Elsanty
Jumat, 6 November 2020 18:15
Jarang Diketahui, Ini 7 Manfaat Luar Biasa yang Didapatkan Jika Rutin Bercinta dengan Pasangan
Bikin sehat dan awet muda nggak nih?

Bagi pasangan suami istri, momen bercinta adalah sesuatu yang sulit dihindari. Ada yang menyarankan agar hubungan seks itu dilakukan setiap hari, tapi ada juga yang menyebut bahwa bercinta itu bukan soal kuantitas tapi justru kualitas.

Bicara soal rutinitas bercinta, ternyata ada fakta menarik yang perlu kamu ketahui loh. Jika dilakukan secara rutin, ternyata sesi bercinta memberi 7 manfaat luar biasa loh. Penasaran apa aja? Coba simak ulasan berikut ini.

1 dari 4 halaman

1. Pasangan semakin terikat dan terhubung

Ilustrasi Bercinta © Diadona

Tanpa disadari, sesi bercinta seringkali membuahkan kebahagiaan bagi pasangan suami istri. Oksitosin yang dilepaskan oleh tubuh membuat pasangan jadi lebih bahagia dan nyaman satu sama lain. Jika rutin dilakukan, sesi bercinta pun akan membuat pasangan jadi lebih intim dan memiliki koneksi yang kuat.

2. Menyehatkan jantung

Nggak cuma memberi manfaat secara emosional, berhubungan intim dengan pasangan ternyata bermanfaat untuk kesehatan jantung. Dengan penetrasi atau foreplay yang tepat, jantung akan bekerja dengan baik. Maka nggak heran jika bercinta secara rutin bisa menghindarkanmu dari serangan jantung.

2 dari 4 halaman

3. Olahraga yang membakar kalori

Ilustrasi Bercinta © Diadona

Momen bercinta kadangkala disebut sebagai olahraga ranjang. Nggak salah sih, karena ternyata diam-diam seks juga mampu membakar kalori. Apalagi untuk gaya-gaya tertentu dan timing yang tepat (saat pagi hari), sesi bercinta benar-benar bisa membakar kalori cukup banyak dalam seminggu.

4. Meningkatkan imunitas

Selain itu, bercinta secara rutin dengan pasangan ternyata bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh loh! Saat bercinta, produksi antibodi imunoglobulin A akan meningkatkan. Antibodi inilah yang melindungi tubuh dari serang flu, bahkan demam.

3 dari 4 halaman

5. Membantu tidur jadi lebih nyenyak

Ilustrasi Bercinta dalam Gelap © Diadona

Hubungan seks yang memuaskan ternyata juga membantu kamu dan pasangan bisa tidur lebih nyenyak loh.. Pelepasan hormon prolactin akan membantu tubuh lebih mudah terlelap secara nyenyak. Dijamin terasa segar pas bangun nanti deh!

6. Menguatkan panggul

Rutin bercinta dengan pasangan ternyata melatih dasar panggul untuk menjadi lebih kuat. Dan sebagai efeknya, kamu dan pasangan akan lebih mampu mengontrol kandung kemih nih. Nggak ada ngompol-ngompol lagi deh hihi..

4 dari 4 halaman

7. Bikin awet muda

Yang paling dinanti-nanti pasti efek yang satu ini nih. David Weeks, seorang neuropsikolog menyatakan bahwa bercinta akan membuat seseorang tampak lebih muda. Dalam buku yang berjudul " Secrets of the Superyoung" disebutkan bahwa orgasme yang terjadi saat seks ternyata bisa membuat kulit jadi lebih bersinar!


Wah, efeknya emang nggak main-main sih.. Jadi, siapa nih yang udah siap bercinta bareng pasangan? Eits, pasangan yang udah sah ya..