Apakah Ibu Hamil dengan Penyakit Asma Bisa Melahirkan Secara Normal?

Reporter : Mila
Jumat, 14 Oktober 2022 10:57
Apakah Ibu Hamil dengan Penyakit Asma Bisa Melahirkan Secara Normal?
Jangan lupa simak ya Moms!

Melahirkan normal menjadi keinginan sebagian calon Moms. Tapi, bagi mereka yang hamil dengan asma mungkin bertanya-tanya: apakah bisa melahirkan secara normal?

Hanya karena Moms menderita asma bukan berarti tidak bisa memiliki kehamilan yang sehat dan tidak bisa melahirkan normal. Yang harus Moms lakukan adalah mengendalikan asma.

1 dari 4 halaman

Bisakan Moms dengan Asma Melahirkan Normal?

Melansir Instagram dr. Keven Tali @keventali, ibu hamil dengan asma bisa melahirkan normal.

“ Asalkan Mama tidak sedang mengalami serangan asma menjelang persalinan atau saat bersalin,” kata dr. Keven.

Jadi untuk Moms yang berencana untuk melahirkan normal, pastikan selalu melakukan jadwal pemeriksaan kandungan rutin. Dokter akan memeriksa kondisi Moms, termasuk dengan asma yang diidap saat hamil.

2 dari 4 halaman

Risiko Asma Tidak Terkontrol saat Hamil

Ini adalah beberapa risiko asma yang tidak terkontrol saat hamil:

  • janin mengalami kekurangan oksigen sehingga dapat mengganggu pertumbuhan dan perkembangannya,
  • kelahiran prematur,
  • berat badan lahir di bawah rendah,
  • mengalami mual dan muntah yang lebih parah,
  • hipertensi dan preeklamsia.

3 dari 4 halaman

Perawatan Asma Selama Hamil

Saat dalam kondisi hamil dan punya riwayat asma, sediakan selalu inhaler ke mana pun Moms pergi. Diskusikan dengan dokter saat memilih jenis inhaler yang cocok.

Hindari sebisa mungkin kebiasaan merokok atau paparan asap rokok, Moms. Asap rokok sering kali menjadi salah satu pemicu kambuhnya asma. Selain itu, hindari juga hal-hal yang memicu reaksi alergi seperti bulu hewan peliharaan, debu atau serbuk sari.

Lakukan juga olahraga secara teratur. Jangan lupa, tanyakan dulu kepada dokter apakah beberapa jenis olahraga favorit Moms bisa dilakukan atau sebaiknya tidak dilakukan dengan alasan keamanan.

Yang tak kalah penting, selalu waspadai gejala-gejala awal asma yang muncul. Kalau Moms sulit bernapas, pengobatan yang biasa tak bekerja dengan baik, atau janin tidak banyak bergerak seperti biasa, segera hubungi dokter.

Beri Komentar